Awalnya, Billar mengalami kebuntuan kata-kata, tetapi akhirnya menemukan inspirasi yang diambil dari pengalaman pribadinya.
Lirik pertama yang dia tulis adalah 'sempat ingin menyerah', yang menggambarkan momen ketika dia merasa hampir menyerah. Namun, dukungan dari istri, anak, dan keluarganya membantunya bangkit dan menghadapi tantangan.
"Saya sempat 'deadlock' di kata pertama. Sebetulnya ketika notasi ini saya bikin, reff-nya udah jadi liriknya. Dan lirik pertama yang saya tulis adalah 'sempat ingin menyerah'. Karena secara pribadi saya pernah berada di titik terendah 'waduh gua pengen nyerah aja'.
"Dan lewat apa yang udah pernah terjadi, lewat sesuatu keputus asaan yang akhirnya saya mencoba untuk bangkit dan disupport oleh istri saya, anak saya, serta keluarga ya," tandas Rizky Billar.