Dangdut Jadi Theme Song Timnas Indonesia, Begini Kata Wika Salim - JagoDangdut

Dangdut Jadi Theme Song Timnas Indonesia, Begini Kata Wika Salim

Wika Salim dan PSSI
Share :

Jakarta - Gelaran Piala Dunia U-17 bakal segera dihelat. Bersamaan dengan itu, Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI) bersama dengan label Sani Music Indonesia merilis soundtrack berjudul Bersama Garuda (We Are Together.

Seperti diketahui, Wika Salim dipercaya untuk membawakan lagu yang akan jadi theme song Piala Dunia U-17. Wika Salim pun mengaku sangat bersyukur bisa berkontribusi dalam dunia sepakbola Indonesia.

"Senang banget, bersyukur, bisa kontribusi ke bangsa Indonesia, khususnya sepakbola Indonesia," ujar Wika Salim.

Bawa Dangdut Go International

Potret Wika Salim
Foto :
  • instagram @wikasalim

Wanita kelahiran Bogor 26 Februari 1992 itu mengaku tidak menyangka saat ditawari project tersebut. 

"Nggak nyangka banget. Sebuah anugerah dan kepercayaan kepada musik dangdut khususnya. Ini lagu didedikasikan untuk pecinta dan penikmat musik dangdut di dunia jagat raya," sambungnya lagi.

Lagu ciptaan Tjahjadi Djajanata dan Ishak itu akan diputar saat Timnas Indonesia berlaga di Piala Dunia U-17.  Piala Dunia U-17 itu sendiri digelar di 4 kota besar yakni Jakarta, Bandung, Solo, juga Surabaya.

Menjadikan dangdut sebagai theme song Timnas Indonesia, tentunya hal tersebut memiliki tujuan untuk memperkenalkan musik khas Indonesia ke mancanegara. Terlebih dangdut sendiri sudah menarik perhatian warga Amerika.

"Soal lagu ini bergenre dangdut sambil kita mempromosikan genre musik yang ada di Indonesia ke dunia lewat ajang Piala Dunia U-17. Ini sebuah cara untuk mengenalkan budaya asli Indonesia, musik dangdut, menjadi identitas kebanggaan masyarakat indonesia," terang Wika Salim.

"Lagu dangdut kata orang Amerika mereka menyebutnya 'dance song', mereka langsung tertarik dan menyukai lagu dangdut. Kita mendorong lagu dangdut buat untuk go international. Nanti pada pertandingan timnas Piala Dunia U-17, rencananya akan diputar, siapa tahu bisa disiarkan di seluruh dunia," tandas Wika Salim.

Share :
Berita Terkait