10 Pedangdut yang Terjun ke Dunia Politik - JagoDangdut

10 Pedangdut yang Terjun ke Dunia Politik

Selvi Kitty
Share :

Jakarta - Selain melibatkan artis maupun publik figure dalam berkampanye di dunia politik, tak jarang mereka yang memutuskan untuk terjun ke dunia politik.

Tak terkecuali para penyanyi dangdut yang masih aktif berkarya di musik dangdut. Seperti 10 penyanyi dangdut di bawah ini. Siapa saja? Yuk baca artikelnya sampai tuntas!

Bebizie

Bebizie
Foto :
  • Bebizie IG

Bebizie juga menjadi penyanyi dangdut yang mencoba peruntungannya di dunia politik. Mnjadi salah satu kader Partai PAN, pelantun lagu 'Cintaku Sekuat Tiang Listrik' itu maju jadi calon legislatif DPRD DKI Jakarta di pemilu 2024 mendatang.

Iyeth Bustami

Iyeth Bustami
Foto :
  • Instagram/Iyethbustami24

Iyeth Bustami juga menjadi deret biduan dangdut yang ikut terjun ke panggung politik. Bersama dengan Partai Kebangkitan Bangsa, Iyeth Bustami turut bertarung di kursi legislatif.

Kristina Dangdut

Kristina
Foto :
  • Instagram/kristinadangdut

Kristina adalah salah seorang penyanyi dangdut yang terjund ke dunia politik. Dirinya sempat bergabungn ke Partai Persatuan Indonesia (Perindo) dan juga Partai Nasional Demokrat (NasDem).

Kini sang biduan itu kembali menjajal dunia politik dan ikut menalonkan diri sebagai legislatif lewat Partai Amanat Nasioanal (PAN).

Camel Petir

Camel Petir wisuda
Foto :
  • Camel Petir

Sempat gagal di tahun 2014, kini pedangdut Camel Petir kembali terdaftar sebagai bacaleg anggota legislatif di 204. Dia maju dalam pemilu bersama dengan Partai Kebangkitan bangsa (PKB)

Annisa Bahar

Annisa Bahar
Foto :
  • viva.co.id/Retta Putri

Penyanyi dangdut yang dikenal dengan goyang patah-patahnya ini juga aktif di dunia politik. Lewat unggahannya di Instagram, Annisa Bahar berkampanye lewat Partai NasDem.

Fadia A Rafiq

Fadia A Rafiq
Foto :
  • Instagram/ashraff_abu

Meniti karir sebagai seorang penyanyi dangdut, Fadia a Rafiq kini banting setir jadi politisi. Dirinya kini menjabat sebagai Bupati Pekalongan perido 2021-2025 mendatang.

Selain itu dirinya juga pernah menjabat sebagai ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Pekalongan.

Dewi Luna

Dewi Luna juga ikut meniti karir di dunia politik. Pedangdut itu bergabung di Partai Rakyat Adil Makmur (PRIMA) pada tahun 2021 silam. Keputusannya terjun di politik itu diakuinya untuk memperjuangkan hak-hak rakyat biasa.

Selvi Kitty

Selvi Kitty
Foto :
  • Selvi Kitty IG

Selvi Kitty mencoba peruntungannya dengna banting stir ke dunia politik. Selvi Kitty ikut mencalonkan diri sebagai anggota DPRD Jawa Barat dari Partai Amanat Nasional (PAN).

Rhoma Irama

Kemana Arah Dukungan Raja Dangdut Rhoma Irama Terhadap Para Capres-Cawapres Pemilu 2024?
Foto :
  • Tangkap Layar

Selanjutnya ada Raja Dangdut, Rhoma Irama, yang selama perjalanan karirnya pernah terjun ke dunia politik. Dirinya juga pernah mendirikan Partai Islam Damai Aman (Idaman).

Gita KDI

Gita KDI 2005
Foto :
  • Retta Putri

Gitalis Dwi Natarina atau yang akrab disapa Gita KDI juga ikut terjun ke dunia politik. Pada tahun 2011, Gita KDI dilantik menjadi anggota DPR dari Fraksi Kebangkitan Bangsa.

Gita KDI duduk di Komisi XI DPR yang membidangi sektor kesehatan ketenagakerjaan, dan pendidikan. 2014 lalu, Gita KDI sempat maju menjadi calon anggota DPR RI dari PKB mewakili Dapil X Jawa Barat. Terbaru, Gita KDI menjadi staf ahli MPR RI sejak tahun 2019.

Share :
Berita Terkait