Imron Sadewo Ungkap Sejelek Apapun Lebih Baik Berkarya daripada Cover Lagu - JagoDangdut

Imron Sadewo Ungkap Sejelek Apapun Lebih Baik Berkarya daripada Cover Lagu

H Imron Sadewo
Sumber :
Share :

Kuningan – Musik dangdut belakangan ini begitu berkembang, dari mulai genre musik hingga bermunculannya lagu baru. Selain itu juga ada banyak penyanyi dangdut pendatang baru.

Di era digital ini, musik dangdut dimudahkan dengan munculnya berbagai platform musik. Salah satunya adalah YouTube, cukup banyak biduan yang namanya besar usai trending di YouTube.

Imron Sadewo Ungkap Karya

Republik Dangdut Indonesia (REDI)
Foto :
  • jagodangdut/AA

Disamping itu cukup banyak musisi yang lebih memilih untuk cover lagu dibandingkan berkarya dan mempublish-nya di YouTube.

Imron Sadewo dalam acara silaturahmi dan konsolidasi Republik Dangdut Indonesia, DPP dan DPD se-Jawa Barat, mengingatkan akan tentang resiko jika kita meng-cover lagu.

"Kalau kita meng-cover tentunya ada sisi positif dan negatif, dan ini kalau menurut saya sangat beresiko kalau kita meng-cover tanpa seizin yang punya karya," ucap Imron Sadewo di di Kuningan, Jawa Barat,  pada 14 Oktober 2023.

Selain itu Imron juga mengungkapkan pentingnya akan karya, walaupun karya tersebut tidak bagus, tetapi tetaplah untuk berkarya karena itu akan membesarkan nama daerah kita.

"Dan saya kemaren sudah berjam-jam dialog dengan orang LMK langsung, tolong sampaikan mas untuk temen-temen di daerah-daerah, untuk sejelek sebagus apapun, tetaplah untuk berkarya. Karena itulah yang membesarkan nama daerah kita masing-masing," jelasnya.

Imron mengajak semua musisi daerah untuk terus berkarya bersama-sama demi memajukan daerah masing-masing.

"Marilah bersama-sama, saya yakin Kuningan ini ada banyak potensi belum tergalikan. Bersama-sama kita membuat yang terbaik untuk daerah kita masing-masing, mari berkarya," tandasnya.

Dalam acara tersebut Imron Sadewo selaku Ketua REDI mengungkapkan beberapa program, salah satunya adalah dengan menggelar beberapa acara festival atau lomba.

Menurut pria yang juga pentolan dari OM Moneta itu menuturkan jika paling tidak akan ada beberapa lomba seperti nyany, orkes hingga pencipta lagu, dimana itu menjadi salah satu produk unggulan dari REDI.

"Paling tidak nanti setelah munas, minimal membentuk semacam kegiatan, ya minimal festival lomba nyanyi, selain itu lomba orkes, lomba cipta lagu yang merupakan produk unggulan dari REDI," ucap Imron Sadewo bersama Drs M Efenddi Kusuma sebagai Ketua Dewan Pengawas REDI.

Selain itu pada acara tersebut Imron Sadewo juga mengungkapkan sebuah program jangka panjang REDI yaitu dengan mendirikan sekolah musik bagi penyanyi atau musisi.

 
Share :
Berita Terkait