Pria asal Medan itu kemudian menjelaskan bahwa dirinya ikut memantau respon publik terkait pengangkatan tersebut. Ia menilai hal tersebut wajar.
"Tidak ada salahnya, kecuali Lesti ditunjuk sebagai Menteri Pertanian. Baru itu harus dipertanyakan?" sambungnya.
"Kalau hanya didaulat sebagai duta kan nggak ada salahnya. Karena tujuannya untuk memrpomosikan dan kebetulan Lesti juga punya sawah. Bukan dia tidak ada keterlibatan sama sekali terkait apa yang didaulat," tandas Rizky Billar.
Didaulat Jadi Duta Petani Milenial
- Instagram/lestykejora
Lesti kejora mendapat sertifikat Duta Petani Milenial yang diberikan langsung oleh Menteri Pertanian, Syahrlu Yasin Limo di acara hari jadi satu tahun Badan Standarisasi Instrumen pertanian (BSIP) Kementan, di Lapangan Utama BB Biogen, Komplek BSIP Cimanggu, Bogor.
Menjadi Duta Petani Milenial, Lesti Kejora berharap para petani agar selalu menjaga semagangatnya menjadikan Indonesia sebagai lumbung pangan dunia.