Jakarta - Menjadi penyanyi dangdut bisa dibilang menjadi salah satu profesi yang menjanjikan. Bukan tanpa alasan, lantaran genre musik asli Indonesia itu banyak diminati oleh masyarakat Tanah Air.
Seiring banyak yang suka dengan musik itu pun ikut meleahirkan banyak biduan dangdut ternama. Tak hanya sukses di dunia hiburan, sederet penyanyi dangdut ini juga ikut melebarkan sayapnya berbisnis di bidang kuliner. Siapa saja? Berikut artikelnya!
1. Dewi Perssik
- instagram @dewiperssik9
Mengawali karirnya sebagai penyanyi dangdut, Dewi Perssik menjadi terkenal dan sering tampil di televisi. Menjadi sukses dan bergelimangan harta, wanita yang akrab disapa Depe itu juga menggeluti bidang bisnis.
Mantan istri Aldi Taher itu memiliki usaha kuliner. Usaha tersebut disung dengan tema militer yang diberi nama 'Basecamp Militari Lifestyle' yang berada di kawasan Puncak Bogor.
2. Lesti Kejora
- YouTube/3D Entertainment
Lesti KejoraSiapa yang tidak kenal dengan Lesti Kejora, penyanyi dangdut jebolan ajang pencarian bakat yang namanya cukup bersinar di Tanah Air.
Lesti Kejora memiliki bisnis kuliner untuk menambah sumber penghasilannya. Ia membuat restoran tradisonal yang bernama Sangkan Hurip 2 di Lembang, Bandung.
3. Inul Daratista
- Inul Daratista IG
Nama Inul Daratista tentunya sudah tak lagi asing terdengar di telinga masyarakat Indonesia. Inul Daratista diketahui memiliki banyak ladang bisnis selain menjadi penyanyi dangdut.
Ia juga ikut menggeluti bisnis kuliner dengan membuat sebuah restoran khas Korea Selatan pada tahun 2017 silam.
4. Jenita Janet
- Instagram/jenitajanet
Selanjutnya ada Jenita Janet, penaynyi dangdut yang kini telah memutuskan untuk hijrah itu juga bergelut di bidang kuliner. Ia dan suami mengurus usaha Esteh Indonesia.
Keputusan Jenita janet untuk ikut terjun ke dunia bisnis itu dipengaruhi oleh sang suami yang berprofesi sebagai pengusaha.
5. Ayu Ting Ting
- instagram: @mom_ayting92_
Ayu Ting Ting bisa dibilang sangat sukses dengan pencapaiannya saat ini di industir hiburan Tanah Air. Selain sukses sebagai seorang penyanyi dangdut, ia juga berhasil menjadi seorang pelawak.
Di luar dunia hiburan Tanah Air, Ayu Ting Ting juga memiliki bisnis kuliner. Ia memiliki rumah makan khas Betawi yang diberi nama Warung Ayah Rojak. Bisnis keluarga itu dikelola oleh ayah Ayu Ting Ting.
7. Zaskia Gotik
- Zaskia Gotik IG
Sama dengan pedangdut lainnya, Zaskia Gotik juga mencoba peruntungannya di dunai bisnis. Ia memiliki sejumlah bisnis di bidang kuliner yang diberi nama Riung cafe dan Mie Kocok Ngeunah.
8. Evi Masamba
- Evi Masamba IG
Evi Masamba juga ikut menjajal peruntungannya di bisnis makanan. Penyanyi dangdut jebolan ajang pencarian bakat itu memilih untuk berjualan Bakso.
Nama usahanya sendiri adalah Bakso Evi Masamba yang berada di Sulawesi Tengah.
9. Desi KDI
Pernah Berjaya pada masanya, Desi KDI kini harus banting setir untuk bertahan hidup. Ia memutuskan untuk berjualan cendol di pinggir jalan.
Penampilannya pun berubah cukup jauh, dulu terlihat kurus dan seksi, kini Desi tampil tertutup dengan menggunakan hijab.
10. Denny Caknan
- Instagram/denny_caknan
Yang terakhri ada Denny Caknan, pria yang baru saja menikah itu juga memiliki usaha di bidang kuliner. Ia baru saja merilis tempat makan serba kambing yang diberi nama Baulnganan.
Menggandeng chef jebolan Master Chef, Abdi Jajan Mercon, ia membuat restoran kambil yang berlokasi di Kelapa Gading.