Ngawi - Pasangan Denny Caknan dan Bella Bonita kini sedang diselimuti rasa bahagia. Menikah pada 7 Juli 2023 lalu, Denny Caknan dan Bella Bonita baru saja menggelar resepsi dan ngunduh mantu di Ngawi, Jawa Timur.
Berlangsung megah, acara tersebut sengaja digelar untuk merayakan hari pernikahan mereka. Lantas, apa saja yang menarik dari pesta pernikahan Denny Caknan dengan Bella Bonita? Berikut ini artikelnya!
1. Dekorasi Menggunakan Buah dan Sayur Segar
- Instagram/denny_caknan
Pesta pernikahan Denny Caknan dan Bella Bonita diusung menggunakan adat Jawa yang ukup kental. Acara resepsi tersebut didekorasi dengan menggunakan buah dan sayu segar.
Hal tersebut sengaja dilakukan dan juga merupakan harapan agar kedua mempelai akan mendapatkan kemakmuran dan kesejahteraan yang melimpah.
2. Candi Brahu
- YouTube/Denny Caknan
Pada bagian pelaminannya, Denny Caknan membangun candi Brahu. Candi Brahu sendiri berada di Mojokerto Jawa Timur. Peninggalan Majapahit itu memiliki banyak sejarah.
3. Digelar di Gedung Kepatihan Ngawi
- YouTube/Denny Caknan
Resepsi dan ngunduh mantu tersebut digelar di Gedung Kepathian Ngawi. Denny Caknan ingin mengjadikan hari pernikahannya itu bersejarah seperti kisa Raden Patih Pringgo Kusumo.
4. 1000 Anggota Tim
Demi kelangsungan acara tersebut, Denny Caknan dan Bella Bonita membuat tim sendiri. Tak tanggung-tanggung, pelantun lagu 'Los Dol' dan istrinya itu melibatkan setidaknya 1000 orang, mulai dari dekorasi hingga kelangsungan acara.
5. Dihadiri Banyak Artis
- YouTube/Denny Caknan
Sukses sebagai seorang artis, resepsi tersebut pun banyak menghadirkan publik figur ternama mulai dari Soimah, Juragan 99, Nella Kharisma dan masih banyak lainnya. Tak hanya dari kalangan artis, sejumlah tokoh besar pun ikut menghadiri pesta pernikahan Denny Caknan dan Bella Bonita.
6. Dihadiri Tuyul
Di tengah kemeriahan acara resepsi dan ngunduh mantu, Denny Caknan mendapatkan surprise dari tim DC musik yakni yang kompak berdandan ala Tuyul untuk menghibur pengantin.
7. Hadiah Kambing
Memiliki bisnis serba kambing bahkan dijuluki sebagai juragan kambing, sejumlah sahabat Denny Caknan sengaja membawa kado pernikahan satu ekor kambing hidup ke atas pelaminan.