Video Detik-detik Pabrik Petasan Dekat Rumah Jirayut Meledak Hebat, Hancurkan Ratusan Rumah - JagoDangdut

Video Detik-detik Pabrik Petasan Dekat Rumah Jirayut Meledak Hebat, Hancurkan Ratusan Rumah

Pabrik Kembang Api dekat rumah Jirayut meledak
Sumber :
Share :

Thailand – Kabar duka dibagikan oleh Jirayut Afisan, baru-baru ini penyanyi dangdut asal Thailand tersebut membagikan rekaman video yang menampilkan pabrik petasan meledak hebat di Thailand.

Pada rekaman video di bawah ini, terlihat detik-detik pabrik petasan yang juga dekat dengan rumah Jirayut itu meledak.

Video Pabrik Petasan Meledak

Pabrik Kembang Api dekat rumah Jirayut meledak
Foto :
  • Instagram: @jirayutdaa4official

Video dan foto dibagikan oleh Jirayut lewat laman Instagram pribadinya belum lama ini. Akibat ledaka tersebut, ratusan rumah hancur hingga belasan orang meninggal dunia.

Pedangdut jebolan ajang pencarian bakat itu mengungkapkan duka yang mendalam atas kejadian tersebut.

"Yaallah lindungilah suadara saudara muslim ku yang ada di thailand ? Aku tida bisa bantu banyak tapi akan bantu sebisa aku semoga semuanya di lindungan allah," tulis Jirayut pada postingannya di akun IG @jirayutdaa4official.

Jirayut juga memohon kepada semua warga Indonesia untuk membantu lewat doa terbaik untuk warga Thailand yang menjadi korban. Kejadian tersebut di Munok Sugai- Golok Narathiwat, Thailand.

Jirayut menjelaskan jika akibat ledakan pabrik petasan tersebut telah menewaskan 13 orang, serta 100 orang luka-luka dan sekitar 300 rumah hancur.

"saya harap teman teman yang ada di indonesia bantu doa buat saudara saudara kita yang ada di thailand ini kejadiannya di Munok Sugai- Golok Narathiwat Pabrik yang bikin Marcon meladak boom dan menewaskan 13 orang sakit 100 lebih dan rumah hancur 300 rumah dan saat ini mereka sangat butuh bantuan ? semoga saudara saudara muslimku tabah dan kuat bisa hadapi ujian yang luar biasa ini amin yallah," jelasnya.

Berikut ini video detik-detik pabrik petasan tersebut meledak hebat yang terekam kamera CCTV di salah satu rumah warga.

 
Share :
Berita Terkait