"Perawatan yang saya lakukan sebenarnya sama seperti orang pada umumnya, seperti filler untuk mengatasi bibir kecil, laser untuk mengatasi jerawat, botox untuk mengatasi keriput, dan hal-hal semacam itu," ungkap Siti Badriah.
"Saat mengenal Kris, saya menjadi lebih peduli dengan perawatan dan skincare. Jerawat dan bekas jerawat yang mengganggu membuat saya merasa kurang percaya diri. Sekarang, saya lebih rajin menjalani perawatan dan menggunakan concealer jika ada noda yang masih terlihat," tandasnya.