Punya Suami Kaya Raya, Biduan Jenita Janet Diminta Dukung Danu Sofwan Buka Usaha di Bidang Otomotif - JagoDangdut

Punya Suami Kaya Raya, Biduan Jenita Janet Diminta Dukung Danu Sofwan Buka Usaha di Bidang Otomotif

Jenita Janet dan Danu Sofwan
Share :

Jakarta – Jenita Janet, yang pernah dikenal sebagai sosok penyanyi dangdut terkenal , saat ini sementara fokus mengurus keluarga dan anak-anaknya.

Namun, di balik layar, terdapat seorang suami yang menjadi pengusaha sukses, Danu Sofwan, yang tengah melebarkan sayap bisnisnya.

Danu Sofwan, yang merupakan salah satu pengusaha kuliner sukses, telah berhasil meraih kesuksesan dengan memiliki lebih dari 1.000 gerai kuliner yang tersebar di seluruh Indonesia.

Namun, prestasinya tidak berhenti di situ saja. Belakangan ini, Danu juga memutuskan untuk mengeksplorasi dunia otomotif dengan membuka bengkel motor bersama Arief Muhammad.

Minta Dukungan Sang Biduan

Jenita Janet dan Danu Sofwan
Foto :
  • Jenita Janet Instagram

Berita mengenai ekspansi bisnisnya ini telah mencuri perhatian banyak orang, terutama setelah diumumkannya rencana untuk memiliki 200 cabang bengkel di area Jabodetabek hingga akhir tahun 2023.

Dukungan dan antusiasme dari masyarakat terhadap ekspansi bisnisnya tampaknya semakin meningkat.

Ketika ditanya mengenai alasan di balik keinginannya untuk terus memperluas bisnisnya, Danu Sofwan memiliki impian yang menghangatkan hati.

Bagi pria berusia 34 tahun ini, keberhasilan dalam bisnisnya bukan hanya sekadar tentang mencari keuntungan materi, melainkan juga untuk memastikan kenyamanan di hari tuanya bersama sang istri, Jenita Janet.

“Yang pasti, saya punya tujuan, di hari tua nanti kalau bisa kita udah hidup lebih tenang. Kita nikmati hasil jerih payah," ungkap Danu Sofwan.

Mengungkapkan impian masa tua yang indah, Danu Sofwan berbagi rencananya bersama Jenita Janet. Mereka berharap dapat menikmati hidup setelah pensiun dengan melakukan banyak hal bersama. Mulai dari menjelajah dunia dengan bebas, mengekplorasi keindahan alam, hingga menikmati kebersamaan sambil berkebun ataupun bertani.

“Semoga ada umurnya Allah kasih umur panjang buat kita sehingga kita bener-bener berduaan, keliling dunia kek, terus kita berkebun, bertani. Nikmati dan lakuin hal-hal itu berdua,” harap Danu Sofwan dengan penuh semangat.

Share :
Berita Terkait