Jakarta – Saksikan Ujung Ujungnya Dangdut Festival Jakarta, yang akan digelar pada Sabtu 1 Juli 2023, di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta.
Acara Ujung Ujungnya Dangdut Festival Jakarta ini dihadiri oleh penyanyi sudah begitu populer di Tanah Air, bahkan salah satunya adalah legenda musik Indonesia.
Ardhito Tampil di Panggung Ujung Ujungnya Dangdut
- Instagram/antv_official
Sebut saja Raja Dangdut Rhoma Irama bersama Soneta Grup siap goyang panggung Ujung Ujungnya Dangdut Festival Jakarta. Pria yang biasa disapa Pak Haji itu pun telah mempersiapkan berbagai kejutan.
Selain itu ada juga pedangdut pria yang belakangan ini sedang viral dan trending di YouTube, Denny Caknan.
Pedangdut asal Ngawi tersebut memang belakangan ini kariernya sedang naik daun. Lagu-lagunya selalu laris manis, selain itu ia juga handal dalam menciptakan lagu.
Tak heran jika mantan kekasih dari Happy Asmara itu kini miliki banyak penggemar.
Selain Denny Caknan dan Rhoma Irama, juga hadir penyanyi pria yang juga sedang hits, Ardhito Pramono. Dan kejutan lainnya yang akan hadir di UUD Festival Jakarta adalah Aldi Taher.
Sosok pria kontroversial itu siap memberikan kejutan dengan penampilannya yang khas Aldi Taher.
Acara Ujung Ujungnya Dangdut ANTV ini juga akan disiarkan secara langsung oleh ANTV.
"Si Raja Dangdut @rhoma_official dan Pangeran Koplo @denny_caknan siap bikin panggung Ujung-Ujungnya Dangdut Festival Jakarta bergoyang. Bareng sama @alditaher.official @ardhitopramono @jhony.isk @lala__widy @ayuhastari dan @mekar.disko bikin malam minggu kamu makin rame. Nonton ya UUD ANTV Festival Jakarta hari Sabtu, 01 Juli 2023 Jam 20.00 WIB LIVE di #ANTVRame"