Bahas Pernikahan, Inul Daratista Ungkap Pasangan Kita Tidak Selamanya Menarik dan Menyenangkan - JagoDangdut

Bahas Pernikahan, Inul Daratista Ungkap Pasangan Kita Tidak Selamanya Menarik dan Menyenangkan

Inul Daratista
Sumber :
Share :

JagoDangdut – Dunia hiburan Tanah Air belakangan ini dihebohkan dengan perceraian dalam rumah tangga artis. Bahkan ada beberapa public figure yang awalnya dinilai baik-baik saja, tetapi tiba-tiba menggugat cerai.

Sebelumnya ada Ari Wibowo yang tiba-tiba saja menggugat cerai istrinya Inge Anugrah, dan belakangan ini ada Desta atau Deddy Mahendra yang menggugat cerai Natasha Rizki.

Inul Bagi Pengalaman Pernikahan

Inul Daratista
Foto :
  • Instagram/inul.d

Inul Daratista belum lama ini memberikan pandangannya terkait dengan pernikahan. Hal itu diungkapkan sang biduan belum lama ini di media sosial.

Seperti diketahui Inul Daratista termasuk salah satu artis yang rumah tangganya jarang diterpa gosip miring. Saat ini ia bersama Adam Suseno telah dikaruniai seorang anak laki-laki.

Dalam postingannya tersebut, Inul Daratista mengungkapkan jika pernikahan itu merupakan hal yang sakral dengan proses yang tidak mudah karena banyaknya cobaan yang menguji kekuatan cinta dan kesetiaan.

"Pernikahan adalah sakral, proses bisa bersama sampe tua juga tdk mudah. byk cobaan kendala dan liku2nya. Kekuatan cinta dan kesetiaan akan menjd test drive dlm hubungan panjang. byk yg berpisah krn tak kuatnya berproses. byk juga yg memenangkannya hingga berpisah krn maut. bersama sampe tua," tulis Inul Seperti dikutip lewat akun IG @inul.d.

Selain itu menurut sang biduan dibutuhkan hati yang luas untuk menerima setiap kekurangan masing-masing. Meski begitu Inul menuturkan jika benar janji di hadapan Tuhan maka tidak akan terjadi saling menyakiti bahkan meninggalkan.

"dibutuhkan hati yg luas utk bisa menerima kekurangan masing2 yg semakin lama semakin payah !! dan resiko itulah yg terkdg sulit utk diterima… oleh waktu dan keadaan yg setiap waktu berbeda. tetapi…jika benar janji didepan Tuhan -sungguh2 janji yg tulus. maka ke dua belah pihak tdk akan saling melukai-menyakiti-meninggalkan bahkan melupakan," jelasnya.

Tak hanya itu, Inul juga membeberkan jika pasangan kita itu tidak akan selamanya menarik dan menyenangkan tetapi kita dituntut untuk jadi pasangan yang patut dicontoh oleh keturunan kita.

"menikah itu ibadah. di agama manapun menikah itu ibadah yg suci dlm perjalanan bohong sekali tdk mengalami tantangan !! preeettttt !!!! dibutuhkan kekuatan dan kecerdasan hati dlm kekuatan dan kesabaran. pasangan kita tdk selamanya menarik dan menyenangkan. tapi sbg suami istti kita di tuntut utk menjd pasangan yg patut jd contoh keturunan kita. berani menyimpan luka di depan keluarga dan anak. berani menghadapi sakit dan airmata sdri tanpa hrs show ke publik atau kerabat. tanpa hrs curhat dan pamer mengatakan pd dunia bahwa pasangan yg dulunya kita banggakan ternyata pasangan yg mengerikan …," ungkap Inul.

Share :
Berita Terkait