"Aku sejak kecil sudah mengenal 2 keyakinan. Aku inget banget aku juga masih belajar salat, setelah aku beranjak masuk usia 17 tahunan aku akhirnya bisa bilang ke Papa, 'Ini keyakinan yang aku pilih'," kata Shandy Aulia dilansir JagoDangdut dari Viva.
Pilihan yang diambil Shandy Aulia pun membuat sang ayah sedih, lantaran ia berharap putrinya menjadi seorang mualaf. Ia juga sering mendoakan Shandy Aulia agar diberi hidayah dan pindah agama menjadi Islam.
"Sebetulnya sih hati kecil Papa masih berat, mungkin sampai saat ini Papa masih mendoakan kamu supaya kamu dapat hidayah," ungkap Yusuf.
"Papa meyakini bahwa Islam itu sebetulnya sangat mudah, sangat gampang, enggak ribet, dan enggak seperti yang orang-orang saat ini lakukan," imbuhnya.
Takut Tidak Masuk Surga
- -
Lebih lanjut, Yusuf, ayah Shandy Aulia juga mengaku sudah berkonsultasi dengan para ulama yang ada di Mekkah dan Madinah. Yusug mengungkapkan bahwa sebagai kepala keluarga ia harus bertanggung jawab atas perbuatan anak-anaknya.