Pernah Jadi Ateis dan Tidak Punya Agama
Foto :
- -
Sebagai informasi, sebelum memutuskan untuk menjadi pendakwah dan seorang ustaz, Felix Siauw ternyata sempat tidak percaya agama dan memilih untuk ateis.
Bagi ustaz keturunan Tionghoa tersebut ia mulai mengenal Islam sejak tahun 2002 lalu.
"SMP kelas 3, saya mulai merasa berpikir merasa ada yang gak bener dengan agama saya, karena tidak masuk akal, tidak bisa dibuktikan akhirnya menimbulkan banyak pertanyaan yang tidak terjawab. SMP kelas 3 saya memutuskan untuk jadi ateis” kata Felix Siauw.
"Makanya saya mengatakan Tuhan itu tidak ada, Tuhan itu cuma rekaan saja. Ini ditambah juga karena dulu sering main game dan baca komik yang dulu saya baca," tandasnya.