“Terima kasih sekali untuk seluruh pendengar musik tanah air, karena selalu mensupport karya-karya ZBH Music,” kata perempuan berusia 34 tahun tersebut.
Hal serupa juga disampaikan oleh Khairat, pedangdut itu juga turut merasa bangga 'Again Dan Lagi Dan Lagi' bisa mematusi peringkat 10 besar di tiga radio.
“Tentunya kami sangat bersyukur dan berterima kasih sekali untuk seluruh pendengar musik tanah air, karena selalu mensupport karyakarya ZBH Music,” kata Khairat.
Produser Music ZBH, Denzai mengungkapkan setelah lagu ‘Again Dan Lagi Dan lagi’ sudah diputar secara serentak se-Indonesia. dan sudah diputarkan di 12 negara lainnya.
“Saya bersyukur dan sangat sangat rasa terharu dengan penerimaan lagu ini di Indonesia dan merata di beberapa negara. Sehingga kini sudah 12 negara menyiarkan lagu ini. Alhamdulillah,” terangnya.
Denzai mengatakan, setelah berhasil membawa Azura dan Khairat ngetop di radio se-Indonesia, dirinya juga akan membawa kedua penyanyi tersebut masuk ke layar kaca baik lokal maupun nasional..
"Insya Allah mungkin dalam waktu dekat ini kita akan mencoba ke media televisi,” ujarnya.