JagoDangdut – Usai kasus Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) yang menyeret Rizky Billar, suami Lesti Kejora disebut diboikot dari stasiun televisi. Namun, Rizky Billar sendiri hingga sampai saat ini dirinya tidak merasa di blokir.
Bahkan, ia mengaku amsih mendapat sejumlah tawaran untuk tampil di layar kaca. Seperti apa? Simak selengkapnya dalam aritkel berikut ini!
Tidak Merasa Diboikot
- Instagram/rizkybillar
Beberapa waktu lalu, rumah tangga Rizky Billar dan Lesti Kejora berhasil menghebohkan publik. Lesti Kejora melaporkan suaminya itu ke Polres Metro Jakarta Selatan terkait KDRT.
Kasus tersebut ikut menjadi sorotan KPI. Buntut hebohnya kasus itu, Rizky Billar diboikot untuk tampil di layar kaca. Meskipun begitu, Rizky Billar hingga sampai saat ini tidak merasa bahwa dirinya diboikot.
"Diboikot? Sejak kapan saya diboikot media?" ujar Rizky Billar dilansir JagoDangdut dari akun instagram @virus.leslar pada Rabu, 8 Maret 2023.
Bahkan, ayah dari Muhammad Leslar Al Fatih Billar itu mengaku sempat mendapatkan tawaran. Kendati demikian, Rizky Billar menolak tawaran tersebut dan sedang fokus membangun kembali Leslar Entertainment.
"Untuk sejauh ini iya, di YouTube dulu kita. Sebenarnya kemarin ada, jujur ada, beberapa, mempertimbangkan beberapa tawaran. Namun, kita masih dulu, gitu," kata Rizky Billar.
"Jadi sejauh ini untuk sementara kita fokus besarin media kita dulu," sambungnya.
Tanggapan Netizen
Unggahan tersebut pun sontak mendapat reaksi dari netizen di media sosial. Sejumlah penggemar Rizky Billar pun membela idolanya, lantaran memang belum ada pernyataan resmi yang menyatakan bahwa suami Lesti Kejora itu diblacklist dari TV.
"Lagian kan yg bilang boikot para netizen bukan kpi,dan cuma di berhentikan JDI host di tv ikan," komentar seorang netizen.
"Diboikot tpi ttp dikejar2 Wawan wiwin dan itu smpe muncul beritanya ditv?langsung kenak mental yg tanyaa dgn jawaban bangbii??," kata netizen yang lain.
"Pertanyaannya tentang boikot, tapi dia sendiri dateng buat ngewawancara dan hasil wawancaranya pun ditanyangin di tv, jadi sebenarnya kamu ini media tv atau kumbang2 di taman???? ??," sahut netizen lainnya.
"Aneh deh, media itu yg ngomong di boikot, tapi media itu pula yg terus2an ngeberitain kak Billar??????," timpal seorang netizen.