JagoDangdut – Artis kontroversial Nikita Mirzani baru-baru ini menyinggung soal jumpa fans Bunda Corla yang dipatok tarif Rp 300 ribu. Ia menilai Bunda Corla banyak berubah setelah bertemu dengan Ivan Gunawan dan juga Maharani Kemala.
Bunda Corla pun akhirnya buka suara soal tudingan tersebut. Hal itu disampaikan Bunda Corla saat melakukan live di instagram. Seperti apa? Simak selengkapnya!
Bunda Corla Ngamuk
- instagram: @corla_2
Bunda Corla kini sedang berada di Indonesia untuk sementara waktu. Dirinya pun bakal mengadakan jumpa fans dengan para penggemarnya dengan tarif Rp 300 ribu. Hal itu pun menuai pro dan kontra, lantaran tarif yang dipatok Bunda Corla terlalu mahal.
"Mau buat-buat sama artis kek, mau artis ibu kota kek mau artis desa, suka suka akulah. Namanya emaknya cantik punya anak dimana-mana. Dikasih jam dikasih tas dikasih uang di kasih ini, kau ngasih apa sama aku? Hah? Rumah kuburan?" ujar Bunda Corla dilansir JagoDangdut dari akun instagram @insta_julid.
Bahkan Bunda Corla tidak keberatan jika harus kehilangan salah satu penggemarnya dibandingkan harus kehilangan banyak penggemar.
"Repot kali lah, nggak suka yaudah sono anakku banyak. Kemarin di Zara anakku berkumpul sama aku. Ke gedung Sudirman anakku satu gedung Sudirman. Ngerti? Banyak anakku, cuma satu kayak kau keluar nggak papa. Nggak butuh aku," kata Bunda Corla.
Bunda Corla merasa dirinya dihalangi untuk bertemu dengan anak-anaknya (sebutan untuk para penggemar Bunda Corla). Selebgram yang tinggal di Jerman itu pun
"Ribet banget. Terus kalau aku sengsara nggak punya uang kau bisa bantu aku? Cuma nengok-nengok aju aja nge-live? terus aku nggak boleh bahagia?" tutur Bunda Corla.
"Udah sana nggak usah nonton aku, mulai sekarang kau jangan nongol," sambungnya.
Sebagai informasi, sebelumnya Nikita Mirzani ikut menyoroti meet and greet Bunda Corla yang bertarif Rp 300 ribu. Ia pun menyinggung pernyataan Bunda Corla yang tidak butuh uang kini jadi terkesan gila uang.
Dalam sindirannya tersebut, Nikita Mirzani juga menyeret nama Ivan Gunawan dan Maharani Kemala. Ie menilai Bunda Corla banyak berubah setelah bertemu dengan Ivan Gunawan dan Maharani Kemala.