JagoDangdut – Baru-baru ini, terdapat kabar mengejutkan datang dari salah satu pasangan selebriti yakni Venna Melinda dan Ferry Irawan.
Bagaimana tidak? Pasalnya Venna Melinda telah melaporkan Ferry Irawan ke pihak kepolisian lantaran diduga alami KDRT dari sang suami.
Dengan maraknya kasus KDRT yang terjadi di kalangan selebriti membuat Maia Estianty ikut angkat bicara.
Maia Estianty Emosi Perilaku KDRT
- Maia Estianty IG
Dalam video yang di unggah media sosial TikTok, Maia Estianty mengungkapkan pesan secara tegas bagi korban yang alami KDRT.
Ibu dari tiga anak tersebut secara tegas memberikan kecaman kepada perilaku KDRT.
Selain itu, Maia Estianty juga membeberkan terdapat berbagai jenis KDRT yang selama ini hanya diketahui secara fisik.
"KDRT secara psikis misalnya KDRT secara verbal, misal pasangan bilang pada perempuannya, 'Bego lu! Gitu aja enggak bisa. Kamu bisanya apa sih?'" kata Maia Estianty.
"Atau KDRT ekonomi, misal apabila seorang pelaku memaksa korban bekerja dengan cara eksploitatif, termasuk pelacuran, melarang korban bekerja tapi menelantarkannya, mengambil tanpa sepengetahuan dan tanpa persetujuan dari korban serta merampas atau memanipulasi harta benda korban," tambah Maia Estianty
Maia Estianty mengungkapkan mengenai kasus KDRT secara seksual seperti memaksa untuk melakukan hubungan seksual dengan cara yang tidak disukai korban.
Meski begitu, Maia Estianty membeberkan bahwa selama ini kasus KDRT yang mudah untuk dibuktikan adalah kekerasan secara fisik lantaran gampang untuk di identifikasi.
- INstagram Maia Estianty
Selain itu, istri dari Irwan Mussry tersebut juga memberikan peringatakan kepada perempuan yang menjadi korban KDRT untuk tidak segan meminta bantuan kepada orang terdekat dan mengumpulkan bukti yang kuat.
"Laporkan saja ke polisi!" kata Maia Estianty.
Maia Estianty juga memberikan pesan kepada laki-laki bahwa jangan kasar kepada perempuan serta memberikan pesan menohok.
"Jangan sekalipun kau colek dengan kasar. Kalau emosi boleh, tapi lebih baik kau tinggalkan saja, jangan sampai kau banting, apalagi di-smackdown," kata Maia Estianty.
"Semaco-maconya kalian kalau para lelaki sudah melakukan KDRT, menurut kami, kaum lelaki itu lebih baik pakai daster aja atau mungkin mau pinjam lipstick saya? Saya akan dengan senang hati meminjamkannnya," pungkas Maia Estianty.