Ia menganggap hujatan yang diterimanya adalah rasa iri dari netizen terhadap dirinya. Nita Gunawan pun lebih memilih untuk diam daripada harus meladeni komentar miring tersebut.
"Harusnya kalau memang, tapi aku kadang-kadang mikir kalau body shaming itu sebenernya orang iri kali, ya. Dan itu adalah pelampiasan, dia itu tidak mencapai seperti itu. Karena hidup aku juga belum sempurna, jadi aku enggak mau ngatain orang juga," pungkasnya.