JagoDangdut – Dijuluki sebagai Tante Pemersatu Bangsa, tentunya membuat setiap unggahan Tante Ernie selalu dinanti-nantikan oleh publik, terlebih kaum Adam. Paras cantik dan tubuh yang molek, membuat publik selalu menanti-nanti potret seksi pemilik nama asli Ernie Judojono.
Namun selam 4 bulan belakangan ini, Tante Ernie nampak menghilang dari media sosial. Hal itu pun membuat netizen mencari-cari keberadaan tante Ernie. Terhitung sejak postingan terakhirnya di bulan Agustus 2022, Tante Ernie belum juga menunggah apapun di media sosialnya. Lantas, apa ayng membuat Tante Ernie menghilang dari media sosial? Simak selengkapnya dalam artikel berikut ini!
Puasa Main Media Sosial
- instgaram : @himynameisernie
Menghilangnya Tante Ernie dari media sosial membuat netizen khawatir dengan tante pemersatu bangsa itu. Banyak netizen yang mencari-cari keberadaan Tante Ernie dalam kolom komentar postingan terakhir Tante Ernie.
Tak hanya itu, Tante Ernie juga mengaku banyak mendapatkan pesan dari DM Instagram dari netizen yang mencari keberadaannya.
"Banyak banget, banyak banget yang kirim DM, itu sesekali aku bukanya. Mereka kebanyakan nanyain kabar aku," kata Tante Ernie.
Tante Ernie merasa bersyukur lantaran masih banyak orang yang peduli dengan menanyakan kabar dirinya yang sudah cukup lama menghilang dari media sosial.
"Aku belum bisa balas satu per satu message yang masuk menanyakan soal kabarku. Alhamdulillah aku bersyukur masih banyak orang yang perduli dan baik sama aku," ucapnya.
Ia pun mengungkapkan kemungkinan dirinya untuk kembali aktif di media sosial. Ibu tiga anak itu kini sedang beristirahat dari media sosial.
"Untuk sementara ini aku istirahat dulu ya, tapi suatu saat kalau situasinya sudah memungkinkan, insyaallah aku pasti balik lagi kok," ujar Tante Ernie.
"Iya aku memang saat ini sedang istirahat dulu dari IG, hitung-hitung aku seperti sedang puasa dari social media," sambungnya.
Saat ini, Tante Ernie mengaku dirinya tengah disibukkan oleh aktifitasnya mengurus anak-anaknya. Terlebih kini dirinya harus mondar-mandir Australia-Indonesia karena anak sulungnya sedang berkuliah di Australia.
"Anakku yang nomor 1 kuliah di Aussie, yang kedua dan ketiga di Jakarta, jadi sekarang aku seperti tinggal di 2 negara ini. Sebulan di Australia, terus balik ke Jakarta, tinggal sebulan di sini. Terus balik ke Aussie lagi. Jadi kegiatanku sekarang benar-benar aku fokuskan ke urusan anak-anakku saja," pungkas tante Ernie.