Farel Prayoga Hampir Pingsan di Panggung, Diduga Kecapean - JagoDangdut

Farel Prayoga Hampir Pingsan di Panggung, Diduga Kecapean

Farel Prayoga dengan anak Nindy Ayunda, Akifa Dhinara
Sumber :
Share :

JagoDangdut – Usai dirinya tampil di Istana Negara dalam rangka perayaan Hari Kemerdekaan Indonesia ke-77, Farel Prayoga jadi sibuk tampil di sana kemari.

Farel Prayoga yang masih menginjak SD pun harus menyesuaikan jadwal manggungnya dengan waktu belajar dan sekolahnya. Hal itu membuat tubuh kecil Farel Prayoga menjadi lemah dan tak tahan kelelahan yang didapatnya akibat kesibukannya.

Farel Prayoga Sibuk Manggung

Farel Prayoga
Foto :
  • instagram: @zidniyazidni

Dikabarkan beberapa waktu lalu, Farel Prayoga hampir pingsan saat manggung dalam sebuah acara. Diduga hal tersebut terjadi gara-gara Farel kecapean. Dilansir dari kanal Youtuber Puja Seleb yang mengunggah video tersebut memperlihatk kondisi Farel yang hampir pingsan, kemudian dipeluk oleh salah satu penonton.

Pada waktu itu Farel mengenakan baju hitam dengan memegang sebuah mic, ia hendak melanjutkan lagunya, namun kaki kecil Farel sudah tidak mendukung lagi menopang tubuh Farel.

Farel Prayoga
Foto :
  • Instagram

Sehingga salah satu penonton maju memeluk tubuh Farel sambil menanyakan keadaannya. Diduga kondisi fisik Farel melemah gara-gara kecapean. Diketahui sebelum kejadian itu terjadi, Far sempat berduet dengan penyanyi dangdut Dewi Persik di Jember. Karena kurang istirahat, stamina penyanyi cilik itu pun hilang terkuras. 

Selain itu,  banyak yang meyangkan Farel Prayoga sejak menyanyikan lagu Ojo Dibandingke, Farel kerap mengisi penampilan di berbagai acara. Farel pun harus tetap melanjutkan sekolahnya dan belajar agar tetap bisa kewajibannya sebagai siswa SD.

Farel Prayoga ft Filla Talia.
Foto :
  • YouTube ONE NADA Record Official

Lelahnya Farel menarik perhatian warganet dan psikolog. Terdapat psikolog yang mengatakan bahwa kesibukan Farel sebagai penyanyi membuat waktu untuk belajar menjadi terganggu. Psikolog tersebut mengatakan bahwa apa yang dilakukan Farel sekarang tidak terlihat dalam waktu 10 tahun tapi dalam 3 tahun ke depan.

 
Share :
Berita Terkait