JagoDangdut – Baru-baru ini, Raja Dangdut yakni Rhoma Irama didatangi oleh penyanyi dangdut Wandra dan Dara Ayu di Soneta Records (24/08/22) kawasan Depok, Jawa Barat.
Bukan tanpa alasan, kedatangan mereka tersebut meminta izin dan lisensi resmi untuk mengcover lagu dan karya-karya emas milik Rhoma Irama.
Pada awalnya, Rhoma Irama tidak mengizinkan siapapun untuk mengcover lagu yang ia nyanyikan.
Rhoma Irama hanya memberikan izin bagi penyanyi yang cover lagu miliknya yang dinyanyikan oleh penyanyi wanita saja.
"Satu sikap saya yang tidak biasa karena bisa cover lagu pertama tidak izinkan lagu dinyanyikan Rhoma Irama hanya boleh dinyanyikan lagu wanita Elvi, Rita" kata Rhoma Irama.
Tak Boleh Sembarang Orang
- Reporter regieputra
Selain itu, Rhoma Irama tidak mau memberikan izin kepada penyanyi yang ingin cover lagunya dengan tema musik koplo dan tidak boleh penyanyi yang erotis.
"Ada pesan saya lagu saya mohon dengan hormat agar tidak di koplo umumnya Happy saja kadang menabrak esensi makna lagu itu sendiri saya sudah melihat syarat gimana mereka membuat video gak boleh ada erotis" kata Rhoma Irama.
Dalam pertemuan mereka, Dara Ayu dan Wendra meminta izin kepada Rhoma Irama untuk membawakan lagu yang pernah hits di jamannya yang masih disukai untuk mereka bawakan.
Baca Juga: Fanny Ghassani Tak Minat Main FTV dan Sinetron, Karena Hal Ini
Tidak hanya satu lagu saja, ternyata ada lima lagu yang akan di bawakan penyanyi muda ini, dan di aransemen dalan konsep musik reggae dangdut. Kelima lagu itu adalah Gala Gala, Kegagalan Cinta, Cuma Kamu, Pertemuan dan Kerinduan. Lima lagu itu adalah karya emas Rhoma Irama.
Wandra mengaku sangat senang dan berbahagia lantaran dapat membawakan lagu Rhoma Irama dengan gaya anak millenial.
"Senang bisa kesini salah satu idola berkenan menemui dari TA Pro baik untuk karir bermusik bisa nyanyikan lagu secara berlisensi senang dan suka dengan konsep kita kemudian dengan konsep barunya dengan ala ala dangdut tapi musiknya lebih millenial dan modern dengan konsep anak muda reggea gak ada koplo punya arti dan makna luar bisa kita ingin berikan hal bagus untuk lagu pak Haji Rhoma Irama" kata wandra.
Ungkap Rasa Bahagia
- Reporter regieputra
Selain itu, Rhoma Irama juga menyebutkan bahwa dirinya merasa bahagia lantaran melihat banyak anak muda saat ini menggemari lagu dangdut. Bukan hanya dirinya yang dijuluki Raja Dangdut ini, hal itu juga membuat banyak musisi dangdut senang.
"Ya itu artinya, milenial bisa memilih dari genre musik ini dan itu menjadi kebahagiaan buat saya," kata Rhoma Irama.
Selain itu, Rhoma Irama juga menyebutkan bahwa banyak lagu dangdut yang kini dibawakan secara jazz hingga rock, tanpa menghilangkan roh dangdutnya.
"Dangdut bisa dibawa secara jazz hingga rock dan mereka bebas mengaransemen lagu dangdut," kata Rhoma irama.
Meski demikian, Rhoma Irama berharap dengan banyaknya musik dangdut yang diaransemen kan ke berbagai genre, tidak merusak rasa dari dangdut itu sendiri.
"Terpenting adalah tidak merusak rasa dari lirik dangdut itu sendiri," pungkas Rhoma Irama.