JagoDangdut – Ramai dihujat netizen terkait pendaftaran HAKI Citayam Fashion Week, Baim Wong mempertanyakan perusahaan lain yang mendaftarkan. Dituding ingin mengambil keuntungan dari Baim Wong menyayangkan tidak ada yang mengomentari pihak lain yanh berusaha mengambil merek Citayam Fashion Week.
Baim Wong kedapatan mendaftarkan nama Citayam Fashion Week ke dirjen Haki beberapa waktu lalu. Hal itu menjadi sorotan warganet, bahkan beberapa sosok juga ikut menyayangkan keputusan Baim Wong.
Karena banyak hujatan yang dilontarkan kepada Baim dan istrinya Paula Verhoven, ayah dari Kiano Tiger Wong ini akhirnya mencabut permohonan merek Citayam Fashion Week dari Haki.
Pihak Lain Daftarkan Citayam Fashion Week
- instagram.com/baimwong
Kendati demikian ada pihak lain yang juga mendaftarkan nama Citayam Fashion Week ke Haki. Iya sangat menyayangkan tidak ada yang mengomentarinya seperti saat dirinya dulu mendaftarkan nama Citayam Fashion Week.
"Kenapa orang tidak memperdebatkan yang memilikinya sekarang? Kita kan tau siapa dan sebelumnya siapa, dan ada orang dari publik figur," tanya Baim Wong dikutip JagoDangdut dari kanal Youtube CURHAT BANG Denny Sumargo.
Baca Juga: Aldi Taher Sebut Baim Wong Blunder: Percuma Followers Banyak
Hingga suami Paula Verhoven ini berasumsi bahwa ramainya polemik Haki kemarin karena terkait dengan nama Baim Wong. Menurutnya banyak orang yang tidak suka dengannya sehingga mencari setiap kesalahan-kesalahanya.
"Mereka kalau nggak suka sama kita, mereka akan mencari kesalahan-kesalahan kita," ujar Baim Wong.
Sebagai informasi sewaktu pendaftaran hingga sampai saat pencabutan pendaftaran nama Citayam Fashion Week itu ada pihak lain yang juga mendaftarkan.
Denny Sumargo kemudian menyinggung melaksnakan fashion show tersebut tanpa mendaftarkannya ke Haki. Menurut Baim tidak semudah itu.
"Enggak bisa bro. Akan menjadi istilahnya melayang karena itu adalah satu. Jadi gue diajarin IP (Intellectual Property) itu adalah suatu hal yang penting, apalagi berbicara tentang brand," jelas Baim Wong.
Baim Wong tidak menepis pernyataan Denny Sumargo ada unsur bisnis dalam pendaftaran Citayam Fashion Week. Namun dirinya mengakui telah rugi waktu dan juga biaya.
"Kalau kita bicara profesional ya, itu yang akan rugi sebenarnya kita. Ketika orang ambil kita gedein dia," ujar Baim Wong.