Meski tidak secara langsung ditujukkan untuk siapa, namun banyak yang menduga jika itu ditujukan kepada Igun yang telah memberikan komentar sebelumnya. Karena kejadian tersebut Igun pun langsung meminta maaf kepada Keisya.
Lantas Siapakah Sosok Keiysa Levronka?'
- -
Keisya Levronka sendiri merupakan seorang penyanyi jebolan salah satu ajang pencarian bakat Indonesian Idol musim kesepuluh. Karena pencapaiannya tersebut, ia kemudian bergabung dengan salah satu label musik hingga merilis single yang berjudul 'Jadi Kekasihku Saja'.
Keisya Levronkan sendiri kelahiran Malang, 2 Februari 2003. Masa kecilnya mulai dari Sekolah Dasar hingga SMA ia habiskan di kampung halamannya tersebut.
Dan namanya mulai dikenal banyak orang setelah lagunya 'Tak Ingin Usai' disukai banyak orang. Bahkan masuk dalam jajaran top chart di berbagai platform musik digital Tanah Air.
Tak hanya itu, music video lagu tersebut juga cukup sukses di YouTube yang telah ditonton lebih dari 70 juta kali.