"Sungai Yordan," jawab Larissa Chou.
Baca Juga: Meski Tengah Hamil, Ibu Indah Permatasari Tidak Restui Arie Kriting
Filter tersebut memperlihatkan bahwa jawaban yang disebut oleh Larissa Chou ternyata benar. Dalam keterangan, ibu satu anak ini mengaku hanya iseng ketika menjawab kuis tersebut.
"Jangan baper ya guys, aku cuman iseng coba aja kuis ini hihi," kata Larissa Chou.
Sebagai informasi, Larissa Chou memiliki pilihan sendiri soal agama. Dirinya memutuskan untuk menjadi seorang mualaf dari hati nuraninya sendiri.
Perjalanan spritual Larissa Chou menjadi seorang mualaf awalanya ia memiliki trauma dengan Islam, terutama pada saat peristiwa kerusuhan tahun 1998. Keluarga Larissa Chou menjadi salah satu korbannya.
"Dulu di keluarga aku bukannya melarang, cuma ada trauma karena keluarga korban 1998. Di mana rumah dan toko hancur. Mereka berpikir, 'kok orang chinese diginikan sekali'. Mereka berpikir orang Indonesia semua muslim. Cuma lama-lama trauma itu hilang," kata Larissa Chou