Baca juga: 7 Fakta Menarik Tasya Rosmala!
Perlu diketahui, bakat pemilik nama lahir Najwa Camila Tasya ini sudah nampak sejak umur 6 tahun loh. Ia telah menunjukkan aksi bernyanyinya dari panggung ke panggung. Rupanya, kemampuan vokal dan cengkok merdu khas Tasya merupakan warisan dari sang ibunda, Eva Rosmala. Ibunda Tasya merupakan biduan populer di tahun 2012. Ia sudah memiliki nama besar di panggung dangdut, terutama Jawa Timur. Karena itulah, nama Rosmala dipakai juga menjadi nama panggung dari Tasya. Mungkin, nama tersebut juga jadi kunci keberuntungan Tasya yah?