JagoDangdut – Belakangan ini hubungan asmara Thariq Halilintar dan Fujianti Utami alias Fuji ini tengah ramai disorot publik. Termasuk publik figur Sunan Kalijaga, ya pengacara kondang ini pun mengaku senang melihat karier Thariq dan Fuji yang terbilang cukup sukses. Sunan pun menyebut dirinya cukup dekat mengenal sosok Thariq yang pekerja keras.
Sunan Kalijaga Sebut Thariq dan Fuji Lebih Baik Nikah Cepat
- -
Ayah dari Salmafina Sunan ini pun melihat sosok Thariq sendiri sebagai pribadi yang dewasa. Menurutnya, kekasih adik dari Fadly Faisal itu justru telihat lebih dewasa dibandingkan kakaknya, Atta Halilintar.
“Saya cukup dekat mengenal sosok Thariq, dia itu anaknya dewasa, kalem, pembawaannya enggak neko-neko, bahkan waktu itu saya pernah mendampingi Gen Halilintar, saya sempat bercanda sama Atta, ‘ini kayaknya yang pantas jadi kakak Thariq’,” ujar Sunan Kalijaga.
Tak hanya itu, suami dari Heidy Sunan pun menuturkan, jika dirinya melihat Thariq Halilintar seperti pemimpin dalam keluarganya. Melihat Thariq yang saat ini banyak kerjaan, Sunan Kalijaga mengaku senang. Menurutnya, itu semua hasil jerih payah usahanya di masa lalu.
“Ya Thariq memang pembawaannya seperti itu gitu loh, pembawaannya betul-betul bisa ke mana aja, ke orang dewasa seperti kami, tapi nyambung kalo ngomong, orangnya juga bercanda, kalau bisa diajak serius tetep bisa fokus dia,” kata Sunan Kalijaga.
Selanjutnya Sunan Kalijaga pun menyebut jika Thariq Halilintar sendiri sudah sangat siap jika harus menikah muda dengan Fuji. Menurut pengacara yang satu ini, kepribadiannya yang dewasa sangat siap untuk Thariq menikah.
“Sudah sangat-sangat siap kalau Thariq ya, Thariq itu lagi-lagi saya bilang itu anak dewasa, anak baik, jadi kalau dibilang siap jadi seorang suami, saya bilang udah siap,” kata Sunan.
Sunan Kalijaga pun menyarankan, jika seandainya Thariq dan Fuji sudah merasa cocok satu sama lain, bisa disegerakan untuk menikah. Menurutnya, hal itu juga sesuai ajaran agama, jika niatnya baik dapat disegerakan.
“Ya kalau memang Thariq dan Fuji itu cocok saran saya kalau memang jodoh disegerakan, karena dalam agama juga lebih baik segala sesuatu yang baik, ya disegerakan, jangan ditunda-tunda,” tandasnya.