“Bayangkan keuntungannya anak menang, kalau anak kemudian itu anak patah lehernya siapa yang bertanggung jawab di sini? Ini pertandingan ilegal, seharusnya pihak kepolisian harusnya Kapolri pergi proses, jangan dikeluarkan izin,” kata Farhat Abbas.
Selain itu, Farhat Abbas juga menegaskan bahwa Deddy Corbuzier dapat masuk ke dalam penjara lantaran pertandingan tinju yang ia adakan beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Vicky Prasetyo Lepas Perjaka Usia 15 Tahun, Pernah Sama Ibu Kantin
“Masa melakukan pertandingan anak kecil umur 15 tahun lawan orang tua? ini tuh di luar negeri bisa ditangkap bapaknya,” kata Farhat Abbas.
Mendengar perkataan Farhat Abbas mengenai hal tersebut, sontak para warganet langsung menyerang pengacara kondang tersebut.
Meski demikian, Farhat Abbas menyebutkan bahwa dirinya telah bertekad untuk melaporkan Deddy Corbuzier kepada pihak berwajib demi Azka Corbuzier.
“Bukannya saya mencampuri atau protes, Deddy itu sahabat saya tapi mudah-mudahan Deddy Corbuzier kita itu sayang sama kamu dan anak kamu makanya kita protes,” kata Farhat Abbas.