Putra Fairuz A Rafiq Dibully Ikan Asin di Sekolah, Sonny Septian Marah - JagoDangdut

Putra Fairuz A Rafiq Dibully Ikan Asin di Sekolah, Sonny Septian Marah

Sonny, Fairuz
Sumber :
Share :

JagoDangdut – Konflik antara mantan pasangan suami istri, Galih Ginanjar dan Fairuz A Rafiq terkait kasus Ikan Asin jadi sorotan. Hingga membuat Galih mendekam di penjara. Kasus ini menjadi dampak buruk atau imbasnya kepada putra mereka, King Faaz Arafiq.

Baru-baru ini heboh menjadi perbincangan, lantaran Faaz menjadi korban bullying temannya di sekolah akibat kasus Ikan Asin. Hal ini teihat dari unggahan foto sang suami dari Fairuz, Sonny Septian, yang membeberkan bukti percakapan WhatsApp (WA) yang diduga salah satu wali murid teman Faaz di sekolah. Dalam WA itu, Fairuz diberitahui bahwa ada beberapa murid kelas 9 yang meledek dan membully Faaz dengan sebutan Ikan Asin.

"Pada saat upacara kakaknya (nama siswa disensor) sempat mendengar ada anak kelas 9 ngomong kata tersebut dan ada anak yang memberikan tantangan ke temannya d kelas 9 ' eh lo berani enggak ngatain s faaz ikan asin'," tulis wali murid di WA itu.

Mendengar hal itu Fairuz langgsung menanggapi dan mengatakan bahwa sang putra sempat menangis setalah diledek teman-temannya.

"Berarti bener mam ada yang ngatain karena Faaz nangis juga. Kan jadi tertekan kan anak digituin ya mom," balas Fairuz.

Membaca percakapan dari WA sang istri pun membuat Sonny merasa kesal. Dia geram terhadap aksi bullying yang terjadi pada Faaz. Bahkan Sonny juga mengungkapkan kekesalannya pada pihak yang menimbulkan kegaduhan pada kasus ini.

"Saya enggam akan tinggal diam lagi ketika anak saya mendapat perlakuan negatif seperti ini di sekolah, Masih punya hatikah? coba tanya apa penyebabnya. Terimakasih buat kalian yang sudah menyebabkan hal buruk seperti ini terjadi kepada keluarga saya," tulis Sonny.

"Banyak penyedia 'panggung'. Bergembira lah dengan panggung yang kalian dapat,pakai topeng terbaik dan berpentaslah. selamat menikmati kebahagiaan kalian." sambung Sonny.

Setelah membawa kasus ini ke jalur hukum dan membuat Galig mendekam dibalik jeruji besi. Sonny dan Fairuz mengaku siap melanjutkan kasus ini kembali ke jalur hukum lagi dan akan menyelidiki serta dibicarakan kepada pihak sekolah mengenai kasus ini.

"Saya yakin keadilan akan di tegak kan oleh penegak hukum atas izin Allah. Saya bersyukur masih banyak orang baik di sekeliling kami. Dan Saya percaya dengan hukum di negeri ini. LA HAWLA WALA QUWWATA ILLA BILLAH. Doa terbaik dari saya dan keluarga untuk kalian para penikmat dunia." tutup Sonny.

Share :
Berita Terkait