“Tapi bener kan apa yang gue ngomong. Mereka semua terkenal karena adanya musibah. Kalau nggak ada musibah emang lu tahu mereka siapa?” kata Denise dikutip dari kanal YouTube Uya Kuya TV, 8 Maret 2022.
Menanggapi pernyataan Denise, Uya Kuya beri jawaban menohok. Denise pun seolah 'ditampar' oleh penjelasan Uya Kuya terkait popularitas yang tak akan berhasil tanpa diiringi bekal diri. Uya menyebut, Fuji sudah menunjukkan prestasinya. Seperti jadi brand ambassador, pemain film, youtuber dan lainnya.
“Gini, orang terkenal gara-gara apa tapi selanjutnya kan kalau dia nggak punya sesuatu, ya nggak akan jadi terkenal. Dia punya prestasi sekarang,” jelas Uya Kuya.
Lebih lanjut, Denise menuding jika Uya Kuya miliki rasa iri karena namanya yang sudah tidak terkenal seperti dulu. Namun, Uya Kuya kembali memberikan kalimat pedas.
Ia seolah memberi pesan agar berkarya di dunia hiburan tidak perlu pakai iri hati. Melainkan, saling dukung bukan malah menjatuhkan. Itulah kunci sukses yang juga bikin Uya Kuya bertahan puluhan tahun sebagai publik figur.
“Eh dengerin dulu, terserah lu mau nyerap pelajaran ini apa nggak. Apa yang bisa membuat gue bisa bertahan berpuluh-puluh tahun di dunia entertainment, di tv dan di mana pun. Karena gue nggak pernah iri sama orang,” tegas Uya Kuya