JagoDangdut – Melejit lewat lagu Sayang, nama Via langsung menempati hati penggemar. Selain kualitas suara, wajah Via pun melekat di ingatan banyak orang. Pasalnya, Ia memiliki kemiripan wajah dengan penyanyi solo wanita, Isyana Sarasvati.
Kehadiran Via benar-benar mengubah imej dangdut yang cenderung jadul. Ia hadir membawa fesyen dangdut jadi kekinian dan menarik perhatian generasi muda. Diketahui, pelantun lagu Meraih Bintang ini mengusung Kpop dan Harajuku style.
Tentu, Via punya fesyen yang paling diandalkan. Sekarang, kita intip penampilan Via dalam beberapa kesempatan yuk:
1. Via kenakan modifikasi dress dengan tambahan emblem. Yup, kalo soal penampilan bisa dibilang Via dan timnya sangat kreatif. Mereka berusaha membuat Via punya khas dengan busana-busana lucu. Penambahan emblem pada dress dinilai berhasil tarik perhatian. Sekarang ini, sudah banyak yang meramaikan dress, baju, celana, jaket dan lainnya dengan emblem yang menarik baik dari gambar dan tulisan.
2. Via kerap menambahkan aksesoris gemas yang mendukung penampilannya. Seperti pada penampilannya dengan topi, kacamata, kalung coker, dan sarung tangan. Karena mengusung Kpop style, tak heran kalau ada banyak atribut yang dikenakan Via. Biduan asal Jawa Timur ini begitu menggemaskan bukan? Apalagi Ia pilih warna-warna unyu yang menyegarkan pandangan. Via jadi tidak terlihat seperti usia 27 tahun kan?
3. Via berpenampilan seperti artis Jepang. Selain manggung, Via juga kerap menjadi bintang tamu di acara tv. Penampilannya juga terkonsep. Seperti gayanya yang satu ini. Via menampilkan harajuku style. Sweater, rok, dasi, stocking, dan sepatu boots membuatnya tampil maksimal.
Goduters, menurut kalian penampilan mana yang paling bikin segar pandangan?