JagoDangdut – Raja Dangdut Rhoma Irama beberapa waktu lalu kedatangan salah satu sosok legenda hidup musik rock Tanah Air, Ahmad Albar.
Seperti biasa Rhoma Irama mengajak Ahmad Albar untuk kolaborasi lewat channel YouTube milik Pak Haji dengan judul Bisikan Rhoma. "Achmad Albar Ogah Main Film Sama Rhoma, Ada Apa Nih?" tulis judul tayangan tersebut seperti dikutip lewat channel YouTube Rhoma Irama Official.
Dalam kesempatan itu Rhoma Irama seperti biasa melemparkan cukup banyak pertanyaan. Mulai dari awal kariernya hingga menjadi seperti sekarang ini.
Dan ternyata Ahmad Albar dan Rhoma Irama memiliki tahun kelahiran yang sama yaitu 1946. Meski begitu keduanya hingga kini tampak masih bugar dan sehat.
Salah satu hal yang cukup menarik adalah saat keduanya saling melemparkan pujian satu sama lain.
"Dan yang saya salut dari beliau, masalah attitude. Attitude-nya Masya Allah alhamdulillah. Saya pikir rocker itu kan brengsek semua ya, dulu. Halo Rocker. Dulu sekarang sih enggak," Ucap Pak Haji sambil tertawa.
- Instagram/rhoma_official
Baca juga: Publik Dikagetkan Kabar Ahmad Albar
"Ya beda tipis sama dangdut lah ya," balas Ahmad Albar.
Mendengar jawaban dari Ahmad Albar tersebut, Pak Haji pun langsung tertawa. Ahmad Albar pun ternyata cukup mengagumi sosok Rhoma Irama.
"Tapi saya salah satu pengagum Anda, bener Rhoma, itu saya kagum sekali," kata Ahmad Albar.
Selain itu yang tak kalah menarik adalah saat bicara tentang film. Seperti yang kita ketahui, Pak Haji sudah membintangi cukup banyak film.
- ANTARA FOTO/Zarqoni Maksum
Dalam kesempatan itu Pak Haji mengungkapkan jika Ahmad Albar ini tidak mau jika diajak main film.
"Ada yang lucu, beliau ini soal film. Tadi kan tentang film. 'gw kalau diajak film ame Oma gw enggak mau"," kata Pak Haji sambil menirukan bicara Ahmad Albar.
Dengan tegas Ahmad Albar mengakui hal tersebut dan mengatakan jika dirinya memang tidak mau main film sama Pak Haji.
Bukan tanpa alasan, Ahmad Albar mengungkapkan jika dirinya main film dengan Pak Haji pasti dirinya selalu kalah, mengingat Pak Haji selalu menjadi jagoan dalam berbagai filmnya.
"Oh iya, enggak mau saya, dia jagoannya, pasti buntut-buntutnya saya mati dibunuh, pasti itu kalah. Gw enggak mau dong dikalahin dia, jangan. Udah kita temen-temen aja," jawab Ahmad Albar sambil tertawa.