JagoDangdut – Aty Kodong belakangan ini jadi pergunjingan di kalangan publik. Hal itu disebabkan oleh omongan pedas yang Ia tujukan bagi sesama rekan artis.
Tidak heran, banyak orang memojoki Aty dengan menyebut Ia pansos hingga miliki sifat iri terhadap teman seperjuangannya yang ternyata lebih sukses.
Baca juga: Heboh Soimah Pancawati Semprot Aty Kodong: Masih Hidup Lu?
Omongan Pedas Aty Kodong
1. Sindir Lesti Kejora Sombong.
Tepat pada, 19 Agustus 2021 lalu acara pernikahan Lesti Kejora dan Rizky Billar sukses digelar. Namun, dibalik momen bahagia itu justru muncul kegaduhan di media sosial, Instagram.
Aty Kodong buat postingan berbunyi kekecewaan terhadap seseorang, diyakini Lesti Kejora. Ia singgung sikap Lesti yang tidak turut mengundang teman seperjuangannya di awal meniti karier, yakni saat masih jadi peserta Dangdut Academy musim pertama.
"Jujur kecewa banget yach kalau kami mungkin bukan siapa-siapa kamu lagi tapi setidaknya ada kabar dari jauh walaupun itu cuma basa basi. Cukup sekian dan terima kasih teman.
Akan ada masanya kamu akan cari teman-temanmu tapi mereka akan pergi satu persatu dari kehidupanmu. Ingatlah Bintang tidak akan selamanya bersinar," tulis Aty Kodong melalui Instagram Story.
Postingan itu langsung mencuri perhatian. Dibumbui dengan fakta yang menunjukkan bahwa Lesti mengirimkan undangan digital ke grup berisikan peserta Dangdut Academy 1.
Aty pun membela diri dengan beralasan bahwa undangan itu dikirimkan mepet, yakni 1 hari sebelum acara. Sementara, tidak semua berada di Jakarta.
"Kalau undangan itu, masuk ke grup itu di tanggal 18 Agustus, sementara di undangannya kita harus datang di tanggal 19, pas acara nikahannya dede," ujar Aty Kodong dikutip dari tayangan Insert Live, 31 Agustus 2021 lalu.
"Maksudnya, kita harusnya jangan dikabarin mepet karena kita semua enggak stay di Jakarta, jadi kita bisa persiapkan sebelumnya (untuk hadir di acara Lesti)," sambungnya.
Aty juga tak membantah bahwa Ia menerima undangan tasyakuran pernikahan Lesti dan Billar yang digelar, 29 Agustus 2021. Hanya saja, Aty kembali kecewa lantaran Ia cuma mendapat undangan acara virtual. Padahal, ingin menjadi tamu yang diundang hadir secara langsung.
2. Cibir Evi Masamba Menang Bantuan Wild Card.
Setelah Lesti, Aty Kodong kembali mencuri perhatian melalui omongan pedasnya. Sedang melakukan siaran langsung di Instagram, Aty menanggapi netizen yang banding-bandingkan Ia dengan Evi Masamba.
Secara santai, Aty menyatakan bahwa dirinya sabet juara 2 dari hasil murni. Bukanlah bantuan kartu wild card. Sontak, Aty kembali jadi sorotan karena diduga sengaja berkata seperti itu untuk menyindir Evi Masamba.
Seperti diketahui, Evi sempat tereliminasi dan kembali masuk melalui wild card hingga akhirnya keluar sebagai jawara Dangdut Academy 2.
"Saya itu nggak dapat wild card, saya murni. Kalau kalian bilang juara satu, itu kan rezeki masing-masing. Mau Evi juara satu tetap membawa nama Sulawesi Selatan, saya juara dua tetap membawa nama Sulawesi Selatan," ucap Aty dalam video yang diunggah akun gosip Instagram, @nenk_update, 23 Agustus 2021.