Sayang, apa yang dilakukan Aty justru merugikan dirinya sendiri. Terlebih, Lesti terbukti mengirim undangan melalui grup Dangdut Academy 1. Namun Ia meminta maaf, kondisi PPKM membuat tamu terbatas. Karena itu, hanya perwakilan yang hadir.
Setelah Lesti, Aty Kodong kembali mencuri perhatian melalui perkataannya. Sedang melakukan siaran langsung di Instagram, Aty menanggapi netizen yang banding-bandingkan dirinya dengan Evi Masamba.
Secara santai, Aty menyatakan bahwa Ia bisa juara 2 dari hasil murni. Bukan atas bantuan kartu wild card. Sontak, Aty kembali jadi sorotan karena diduga sengaja berkata seperti itu untuk menyindir Evi Masamba.
Diketahui, Evi sempat tereliminasi dan kembali masuk melalui wild card hingga akhirnya keluar sebagai jawara Dangdut Academy 2.
"Saya itu nggak dapat wild card, saya murni. Kalau kalian bilang juara satu, itu kan rezeki masing-masing.
Mau Evi juara satu tetap membawa nama Sulawesi Selatan, saya juara dua tetap membawa nama Sulawesi Selatan," ucap Aty dalam video yang diunggah akun gosip Instagram, @nenk_update, 23 Agustus 2021.