Setelah itu Nyelaras terkejut dengan aksi Gofar yang tiba-tiba memeluknya dan bahkan lebih dari itu. Kejadian tersebut pernah di angkat di Instagram namun Nyelaras kembali take down.
Berita tersebut pun langsung ramai dan trending di media sosial. Lewat akun Instagram pribadinya Gofar Hilman pun akhirnya memberikan tanggapannya.
- Twitter/Gofar Hilman
"Tanggapan gue soal kejadian yg lagi rame banget di Twitter yg melibatkan nama gue. Gue inget banget event itu, di acara tsb banyak cowok dan cewek yang minta Instastory, di sini gue minta maaf kepada semua pihak yang tidak nyaman ketika gue rangkul, salah gue tidak meminta konsen akan rangkulan itu," tulis akun twitter @pergijauh seperti dikutip JagoDangdut.
Gofar pun mengatakan jika dirinya yakin tidak melakukan hal itu karena ada dua orang yang jagain dirinya hingga selesai acara.
"Untuk masalah tuduhan pelecehan, di sini gue yakin tidak melakukan hal itu, ada dua orang yang dampingin gue saat itu, 1 orang cewek panitia dan 1 orang cowok asisten gue, mereka yang jagain gue sampe masuk mobil di akhir acara,," lanjut Gofar.
Gofar pun siap menyelesaikan masalah tersebut dan menyarankannya secara hukum. Karena sudah melibatkan namanya dirinya.