JagoDangdut – Ayu Ting Ting dikenal sebagai artis yang begitu dekat dengan keluarga. Di momen Ayu terpuruk seperti ini, sang Adik bagikan semangat.
Bagikan balasan ke Syifa, kalimat Ayu justru membuat haru. Ia menunjukkan rasa cintanya ke Syifa.
Baca juga: Ayu Ting Ting Batal Nikah, Robby Purba Didesak Gerak Cepat
- Instagram Ayu Ting Ting
Ungkapan Ayu Ting Ting ke Syifa
Pembatalan nikah yang dilakukan Ayu Ting Ting menimbulkan prihatin dari banyak orang terdekat Ayu.
Diketahui melalui postingan Ayu baik itu di feed Instagram dan Instagram Story, Ia paling banyak menerima kiriman bunga sebagai bentuk dukungan semangat.
Selain itu, Ayu juga dapat pesan manis dari adik perempuannya, Syifa. Pajang beberapa foto bersama Ayu di Instagram, Syifa menyebutkan bahwa tugas Ayu sebagai kakak belum selesai.
"Mungkin tugas mu belum selesai kaka untuk menjaga adikmu sampai adikmu lulus nanti. Yuk kita bergandengan tangan lagi," tulis Syifa pada keterangan foto yang diunggah, 4 Februari 2021.
Ketika ditengok ke kolom komentar, Ayu membalas postingan Syifa. Pelantun lagu 'Alamat Palsu' itu sertakan ungkapan hati yang bikin haru. Ia berjanji akan terus menjaga sang adik.
"Akan selalu jaga kamu badut @syifaasyifaaa selalu ada untukmu dut," sahut Ayu.
Alasan Ayu Ting Ting Batal Nikah
Rabu, 3 Februari 2021 tiba-tiba saja tersiar kabar tak enak perihal pernikahan Ayu Ting Ting dan Adit Jayusman yang batal.
Disambangi awak media ke kediaman Ayu di Depok, Jawa Barat tak ada klarifikasi tegas yang menyatakan Ia batal nikah. Hanya saja, Ayu berujar soal dirinya dan Adit belum jodoh.
Sang pencipta sebagai penentu pun jadi salah satu alasan mengapa mereka tak bersatu dalam pernikahan.
"Ya memang belum jodoh, mau gimana yah. Kita juga gak bisa apa-apa. Kita sudah berencana baik pun, ya tetap saja semua balik lagi sama yang di atas. Jodoh, maut, rezeki sudah Allah yang atur," ucap Ayu kepada awak media, 3 Februari 2021.
Selain berserah, Ayu berkali-kali minta didoakan agar tetap sehat. Seolah ingin menunjukkan suatu hal tak mudah yang kini sedang dihadapi. Sehingga, dapat berpengaruh ke kondisi kesehatan sang biduan.