Dihantui ketakutan, Imel khawatir akan meninggal. Ia khawatir tidak bisa kembali berkumpul dengan keluarga tercinta. Kendati demikian, Imel merasa ada hikmah dibalik sakitnya.
Apalagi, Ia merasakan betul pertolongan sang pencipta saat sedang dalam tindakan operasi.
"Hikmah sakit itu ujian, supaya kita lebih bersyukur ketika bisa berjalan,berbicara & bernafas dengan nyaman tanpa bantuan alat medis.. Bersyukur sllu berkumpul dengan orang orang terdekat karena sebelum masuk ruang operasi salah satu yg bikin aku sedih adalah “ takut ga bisa ketemu dengan orang orang yg aku sayang lagi “.
Operasi yg seharusnya selesai 4 jam ternyata harus jadi hampir 6jam & Allah kasih ke ajaiban detik2 terakhir saat di ruang operasi," tulis Imel.
Kini, dilihat dari postingan Instagram mantan istri Sirajuddin Mahmud itu, kondisi kesehatannya semakin membaik. Imel begitu bahagia bisa kembali berada di tengah-tengah orang terkasih.