JagoDangdut – Sabtu, 7 November 2020 jadi hari paling membahagiakan bagi biduan cantik Zaskia Gotik.
Setelah resmi jadi istri Sirajuddin Mahmud, kini Ia menyandang status sebagai ibu. Hanya saja, netizen masih berdebat terkait isu Gotik hamil duluan.
Baca juga: Kabar Bahagia Zaskia Gotik Telah Melahirkan, Selamat!
- Ig Zaskia
Teka-Teki Usia Kandungan Zaskia gotik
Pernikahan Gotik dan Sirajuddin yang dilangsungkan secara mendadak pada, 22 April 2020 sudah mengundang perdebatan. Apalagi, pernikahan yang berlangsung di kediaman sang biduan, kawasan Cikarang, Jawa Barat baru secara agama.
Kemudian, 1 Juni 2020 Gotik mengumumkan pernikahan mereka yang telah resmi secara negara. Bersamaan dengan itu, Gotik bawa kabar kehamilan. Dipenuhi rasa syukur, Gotik sampai meneteskan air mata ketika bagikan kabar kehamilannya.
Tapi, kebahagiaan Gotik diusik oleh komentar negatif netizen. Gelar acara 7 bulan kehamilan di kediaman Gotik pada, 8 Oktober 2020 kemarin netizen malah menyoroti usia kehamilan yang seharusnya belum masuk 7 bulan.
Namun, seorang netizen di kolom komentar salah satu postingan Gotik menyampaikan penjelasan Sirajuddin di sebuah tayangan gosip. Ia berdalih, acara dimajukan lantaran keluarga tengah di Jakarta.
"itu baru 6 bulan tp syukurannya dipercepat mmpung ortu dri suaminya lgi d jkt jdi bisa nyaksiin. Katanya begitu," kata pemilik akun @el_astri.
Perdebatan Soal Inkubator
Dan kini di awal bulan November, Gotik justru sudah melahirkan putri pertamanya. Dari pengumuman Sirajuddin di Instagram Story, yang diunggah kembali ke akun gosip Lambe Turah, Zaskia Gotik prematur.
"Telah lahir anak kedua kami pada tgl 7 nov pkl 15:15 wib. Prematur namun lahir secara normal dan sehat walafiat aamin YRA," tulis Sirajuddin.
Kemudian, yang jadi sorotan ialah kolom komentar. Beberapa netizen merasa janggal karena Sirajuddin bagikan video Gotik tengah bersama bayinya. Sang bayi yang tidak di dalam inkubator memicu perdebatan.
Ada yang curiga, sehingga tetap menuding Gotik hamil duluan, ada pula keyakinan bahwa memang Gotik benar prematur tanpa si bayi harus masuk inkubator.
" Kok cepet amat, perasaan baru 7 buln an, apa nnm saham duluan ya neng. Itu hari nikah mendadak, skrng lahiran pun mendadak "
" Gak usah di sebutin prematur nya juga kali takut bat disebut hamidun ya "
" Kok pikiranku kaya dibohongi ya.. Dari acara 7 bulanan sampek lahirannya juga "
" Anak ku dl prematur inkubator, ada anak di ruangan yg sama BB lebih, 8 bln jg tp ttp inkubator krn tkt organ2 nya ada yg gak jadi katanya "
" Sodaraku 3x ada yg lahir prematur ga ada yg dibolehin pulang loh. Soalnya anak prematur itu seharusnya blm lahir, suhunya hrsnya hangat seperti di dalam kandungan. Jdi untuk menunjang hal itu bayi hrs dimasukkan ke inkubator meskipun sehat "
" Gak selalu masuk inkubator, tergantung kematangan organnya. Kalo 7 bulan.. Tp organnya dah siap biasanya siih gpp "
" Anakku prematur 30 minggu lahir gak masuk inkubator. Sebelum lahir di suntik penguat jantung paru dan jantung lewat ibu nya "