JagoDangdut – Pedangdut jebolan ajang pencarian bakat, Evi Masamba baru-baru ini membuat heboh terkait pernyataannya tentang pencalonan dirinya menjadi seorang Bupati di Luwu Utara.
Seperti yang kita ketahui, Evi merupakan pedangdut asal daerah Masamba, Luwu Utara, Sulawesi Selatan. Beberapa waktu lalu wilayah tersebut terkena musibah yang cukup mengerikan, banjir bandang.
Sebagai orang asli daerah sana, Evi pun turut membantu para korban yang terkena dampak dengan cara menggalang dana hingg melelang mobil mewah pribadinya.
Baca juga: Sudah Jadi Artis, Evi Masamba Ngaku Gemetar Ketemu Wanita Cantik Ini
Evi Masamba Peduli Bencana di Kampung Halaman
Bahkan keluarga Evi pun ada yang terkena dampak banjir bandang tersebut. Aksi sosial Evi itu tentu saja mendapat pujian dari banyak orang, sebagai seorang penyanyi dangdut yang kini namanya sudah mulai populer tapi tidak lupa dengan daerah asal.
Dibantu dengan tim, Evi keliling wilayah yang terkena dampak dan memberikan bantuan langsung saat itu juga.
Evi Masamba Minta Pendapat Tentan Pencalonan Jadi Bupati
Baru-baru ini pemilik suara yang begitu merdu itu, mengungkapkan hal yang cukup mengejutkan lewat sebuah video di akun Instagram pribadinya.
Evi mengaku sebagai putri dari Luwu Utara, apakah cocok atau tidak jika dirinya mencalonkan diri jadi Bupati Luwu Utara. Atas pernyataan itu Evi meminta pendapat dari netizen juga penggemarnya.
"Halo Assalamualaikum, saya Evi Masamba putri Luwu Utara, cocok enggak ya kalo saya mencalonkan bupati Luwu Utara, Masamba. Kalo cocok komen di bawah ya," ucap Evi.
Komentar dari Netizen
Berbagai komentar pun langsung memenuhi postingan Evi tersebut. Salah satunya datang dari salah satu juri ajang pencarian bakat dan perancang busana ternama, Ivan Gunawan. Pria yang memiliki postur tubuh tinggi besar itu mengaku jika Evi lebih cocok jadi penyanyi saja.
Igun juga mengingatkan untuk meraih mimpi sambil turut andil dalam membangun daerah. Diakhir kalimat Igun meminta maaf jika dirinya salah berpendapat. "jadi penyanyi ajah sayang .... bergoyang .... raih dulu mimpi mu sambil km ikut andil membangun daerahmu dengan semampumu ❤️ maaf kalo kakak salah," tulis @ivan_gunawan.
Netizen lainnya pun ternyata senada dengan Igun yang menyarankan untuk fokus jadi penyanyi saja. "Saran kak, mending jadi yg sekarang aja, mengayomi gak harus jadi bupati kak," tulis akun @fiirmaan_.