JagoDangdut – Via Vallen akhirnya merilis sebuah single baru yang berjudul 'Mung Titipane', pada tanggal 25 Juli 2020 lalu. Lagu tersebut diciptakan langsung oleh Via Vallen sendiri.
Menariknya lagi, lagu baru tersebut diangkat dari tragedi dibakarnya mobil mewah milik Via beberapa waktu lalu. Music Video lagu tersebut dirilis lewat channel YouTube Via Vallen Official.
Hingga kini video tersebut telah ditonton lebih dari 370 ribu. Pada video klip lagu tersebut terlihat beberapa ilustrasi dari peristiwa yang dialami Via Vallen saat mobilnya dibakar.
Baca juga: Via Vallen Pamer Sepeda Mewah di GBK, Harganya Bikin Melongo!
Lirik lagu tersebut sendiri ditujukan untuk penggemar Via Vallen yang biasa disebut Vyanisty dan juga semua orang yang pernah merasakan perjuangan dan kehilangan.
"Terimakasih kepada :
Orang tua, adek dan semua keluarga yang terlibat, terimakasih kepada mas Dodit Mulyanto yang berperan sebagai pelaku, kepolisian sidoarjo, warga tanggulangin dan semua pihak yang turut membantu kelancaran projek ini lagu ini, saya tujukan untuk teman teman vyanisty dan juga semua orang yang pernah merasakan perjuangan dan kehilangan kita harus ingat, bahwa apapun yang kita miliki di dunia ini, sifatnya hanyalah TITIPAN," tulis Via Vallen seperti dikutip dari channel YouTube miliknya.