Pernikahan Mendadak Artis Dangdut yang Disorot Publik
JagoDangdut – Pernikahan beberapa artis dangdut tanah air sukses disorot publik. Hal itu didasari dengan beragam alasan.
Mulai dari waktu yang berlangsung secara mendadak hingga salah saru acara yang turut dihadiri mantan kekasih.
Baca juga: Biduan yang Khas dengan Tahi Lalat, Nomor 2 Dioperasi
Pernikahan Mendadak Artis Dangdut
1. Zaskia Gotik - Sirajuddin Mahmud.
Tiba-tiba saja tersiar kabar bahwa Zaskia Gotik sudah resmi secara agama dipersunting oleh Sirajuddin Mahmud.
Belum lama terendus publik soal jalinan asmara mereka, 22 April 2020 Gotik-Sirajuddin sudah melangsungkan pernikahan secara agama di kediaman Gotik, kawasan Cikarang, Jawa Barat.
Akad nikah tersebut dihadiri oleh keluarga Gotik, dan kakak tertua Sirajuddin yang merupakan perwakilan keluarga, lantaran berhalangan hadir akibat Pandemi virus Corona.
Setelah menikah secara agama pada, 1 Juni 2020 mereka sudah sah secara negara. Bersamaan dengan momen tersebut, Gotik bawa kabar kehamilan berusia 2 minggu. Sampai meneteskan air mata, Gotik sangat bersyukur atas kebaikan pencipta.
Kebahagiaan Gotik dilengkapi pula dengan kehadiran anak Sirajuddin dari Imel Putri, Aqila Ramadhani Sirajuddin. Aqila nampak langsung akrab dengan ibu sambungnya, ketika Ia menginap di kediaman Gotik. Beberapa momen manis mereka dibagikan ke media sosial.
Tak lupa, Gotik juga menerima perlakuan super hangat dari keluarga Sirajuddin. Ketika bertolak ke Balikpapan.
Belum selesai, 7 November 2020 Zaskia Gotik melahirkan putri cantik yang diberi nama, Arsila Bungalia Sirkiani.
"Telah lahir anak kedua kami pada tgl 7 nov pkl 15:15 wib. Prematur namun lahir secara normal dan sehat walafiat aamin YRA," tulis Sirajuddin.
- dok.ist
2. Rizki DA - Nadya Mustika.
Rizki DA dan Nadya Mustika Rahayu baru saja resmi jadi suami istri pada, 17 Juli 2020.
Jalani ta'aruf, Rizki memang bawa kabar mengejutkan. Tiba-tiba saja Ia melangsungkan pernikahan. Selain itu, kehadiran Lesti Kejora sang mantan membuat banyak orang jadi menyoroti acara yang ternyata diatur oleh Wedding Organizer bawaan Lesti. Kedewasaan Lesti tuai pujian.
Sayang, anak Iis Dahlia, Salsha buat cuitan di laman twitter miliknya sehingga bikin ramai dunia maya. Pasalnya, isi cuitan Salsha terkait kehadiran mantan di acara pernikahan. Jika melihat adanya drama tangisan, Salsha bersikap keras dengan mengusir mantan kekasih dari hadapan suaminya.
"Kalo misalnya mantannya laki w dateng ke nikahan w terus menangis di pelaminan pas salaman, gw usir langsung jujur. Udah gw lagi menikmati wedding day, u dateng nangis2.
Sehat u? Paling kesel banget sama mantan2 yg belom move on tp dateng ke nikahan mantannya klo diundang. Cuma bikin drama nangis2, dan gak mikirin pasangan sah nya. Pengen tak hiih!," tulis kakak Devano Danendra.
Banyak dugaan mengarah ke Lesti, padahal terlihat jelas Lesti tidak menunjukkan kesedihan apalagi air mata. Justru ibunda Rizki yang menangis ketika Lesti berikan pelukan. Bukan cuma saat pernikahan.
Sampai kini, drama rumah tangga Rizki-Nadya terus bikin geger. Tak lama dari indahnya awal pernikahan itu, tersebar video Nadya dengan mantan kekasih. Rizki disebut sebagai perebut.
Keadaan rumah tangga mereka kian panas ketika seorang wanita bernama Ipah Saripah ungkap kekecewaan di Facebook. Ia mengaku sebagai ibu kandung Nadya.
Ipah Saripah merasa Nadya sudah keterlaluan, lantaran tidak menghadirkan ibu kandung ke acara pernikahannya. Wanita yang mengaku sebagai ibu kandung Nadya menduga sang anak malu karena sang ibu hidup miskin.
Usai kemunculan Ipah Saripah, Rizki-Nadya tak lagi muncul bersama. Rizki sibuk berkarier, sementara Nadya berada di Bandung menyelesaikan urusan kuliah. Rumor mereka bakal cerai mencuat ketika Rizki diduga ragu dengan anak yang dikandung Nadya.
Bermula dari tangisan Rizki ketika mengisi ajang pencarian bakat dangdut. Rizki enggan melanjutkan lirik lagu 'Air Mata Perkawinan' yang didendangkan.
Untuk diketahui, lagu 'Air Mata Perkawinan' bermakna kepedihan seorang pria yang harus menerima kenyataan pahit kalau keperawanan sang istri direnggut pria lain.
Setelah kelahiran Nadya, keduanya belum menunjukkan kebersamaan. Namun, Rizki setia berada di rumah sakit serta mendampingi sang buah hati.
- Instagram Nadya Mustika
3. Nella Kharisma - Dory Harsa.
Pernikahan Nella Kharisma dan Dory Harsa bikin geger lantaran kabar Dory pindah agama ikut keyakinan Nella.
Secara mengejutkan, sebuah undangan pemberkatan bertuliskan Nella Kharisma-Dory Harsa tersebar luas di media sosial. Tertera dalam undangan, acara itu berlangsung, 15 Agustus 2020 di Gereja Kristen Jawi Wetan Purwoasri, Kediri.
Klarifikasi dari keduanya baru disampaikan pada, 9 September 2020 dalam sebuah acara aplikasi belanja yang mana Nella selaku brand ambassador. Hanya menegaskan tanggal pernikahan, 15 Agustus 2020 mereka tidak singgung terkait agama.
Karena itu, netizen perdebatkan agama Dory Harsa. Setelah terkuak bahwa Nella memeluk agama Kristen, prosesi nikah mereka bikin penasaran. Banyak orang mengira Dory tinggalkan agamanya demi Nella.
Isu Dory pindah keyakinan seolah dibenarkan dengan kemunculan Dory-Nella beserta seorang pendeta di dalam gereja. Foto mereka dibagikan oleh akun Instagram, @kresten.selubung.
Kebahagiaan Nella dan Dory disempurnakan oleh buah hati mereka. Pada, 24 April 2021 Dory pertama kali mengumumkan kehamilan Nella yang sudah berusia 6 bulan melalui kanal YouTube keduanya.