Happy Asmara Bayangi Ndarboy Genk, Safira Inema Curi Perhatian - JagoDangdut

Happy Asmara Bayangi Ndarboy Genk, Safira Inema Curi Perhatian

Safira Inema
Sumber :
Share :

JagoDangdut – Hingga minggu ke-4 Ndarboy Genk masih berada di posisi puncak dalam daftar Top Chart dangdut paling hot versi Joox. Dan single 'Rungokno Aku' yang menjadi favorite hingga dinikmati banyak orang.

Happy Asmara masih membayangi Ndarboy Genk di posisi runner up dengan lagunya yang berjudul 'Pecah Seribu'. Biduan asal Kediri tersebut termasuk salah satu biduan muda yang selalu berada di posisi 5 besar di Joox.

Dan diposisi tiga besar kali ini ada Denny Caknan dengan lagunya yang cukup fenomenal 'Widodari'. Seperti yang kita ketahui, single tersebut sempat jadi trending di YouTube.

Diposisi selanjutanya masih ada Ndarboy Genk dengan single lainnya yang berjudul 'Ambyar Mak Pyar'. Berada satu tingkat di bawah, ada Lesti Kejora dengan single lentera diposisi lima.

Safira Inema membuat kejutan dengan berada diposisi enam lewat lagu yang berjudul Top Topan. Single tersebut memang menjadi salah satu yang paling banyak dibawakan oleh pedangdut lainnya.

Dan diposisi tujuh ada single fenomenal dari Ndarboy Genk yang berjudul 'Mendung Tanpo Udan', Single tersebut menjadi salah satu lagu paling laris pada tahun 2021 lalu. Namun hingga kini masih dinikmati.

Berikut ini top chart dangdut paling hot di Joox untuk periode 21 April 2022 seperti dikutip JagoDangdut.

1. Rungokno Aku - Ndarboy Genk

2. Pecah Seribu - Happy Asmara

3. Widodari - Denny Caknan

4. Ambyar Mak Pyar - Ndarboy Genk

Baca juga: Ndarboy Genk Kembali Lengserkan Happy Asmara, Lesti Kejora Bertahan

5. Lentera - Lesti Kejora

Ndarboy Genk
Foto :
  • Instagram/ndarboy_genk

6. Top Topan - Safira Inema

7. Mendung Tanpo Udan - Ndarboy Genk

8. Madiun Ngawi - Happy Asmara

9. Takdir Cinta - Lesti kejora Feat Rizky Billar

10. Lemah Teles - Happy Asmara

Joox menjadi salah satu media atau aplikasi layanan streaming musik yang memiliki pelanggan cukup banyak. Dengan adanya layanan ini, tentu saja memudahkan para penikmat musik untuk mencari lagu kesukaannya.

Sama seperti layanan musik lainnya, Joox juga memiliki charts atau tangga lagu up to date yang berguna bagi pelanggan untuk mengetahui lagu yang sedang hits. Tak terkecuali musik dangdut.

Saat ini kebanyakan para penyanyi dangdut juga menyediakan lagunya di aplikasi tersebut. Untuk lagu dangdut, saat ini memang pendengarnya belum begitu banyak. Karena mereka lebih banyak memutar lagu lewat YouTube.

Share :
Berita Terkait