JagoDangdut – Tepat pada Selasa (2/2/2022) kemarin, masyarakat keturunan Tionghoa merayakan Tahun Baru China atau yang sering disebut juga Imlek. Dan pada tahun ini dikenal sebagai tahun Macan Air.
Di Indonesia sendiri, cukup banyak kalangan yang merayakan Imlek ini. seperti yang dilakukan oleh beberapa public figure yang juga turut merayakan.
Berikut ini beberapa artis yang turut merayakan Imlek yang dirangkum dari berbagai sumber.
Meski dikenal sebagai seorang muslim, Inul Daratista turut merayakan Imlek bareng keluarga suaminya yang juga memiliki keturunan Tionghoa.
Setiap tahun Inul memang sering kali merayakan Imlek bersama keluarga dari Adam Suseno. Dan pada tahun ini Inul berkumpul keluarga di Jakarta. Hal itu terlihat pada postingan foto terbarunya beberapa waktu lalu di Instagram.
" Family dinner, kiong hi …. kiong hi… buat smua yg merayakan. gong ci fa cai. xin nien kuai le, wan se ru yi..sehat-berkah,panjg umur,sukses,bahagia.," tulis Inul.
Baca juga: Tetap Rayakan Imlek Meski Sudah Mualaf, Angel Lelga Jadi Sorotan
2. Sarwendah dan Ruben Onsu
- -
Sarwendah dan Ruben Onsu termasuk salah satu keluarga artis yang turut merayakan Imlek setiap tahunya. Lewat akun media sosialnya, Sarwendah bersama keluarganya terlihat memakai seragam dalam menyambut Imlek tahun ini.
"Gong xi gong xi," tulis singkat Sarwendah lewat akun Instagram pribadinya.
Tak hanya itu, Sarwendah juga membagikan beberapa potret menarik saat dirinya berpose dengan gaun cantik warna merah.
3. Angel Lelga
- Instagram Angel Lelga
Angel Lelga juga termasuk artis yang merayakan Imlek. Lewat sebuah tayangan gosip, Angel mengaku jika dirinya sebagai mualaf turut merayakan Imlek. Biasanya ia berkumpul bersama rekan-rekannya dengan makan bersama jelang Imlek.
"Saya mengikuti semuanya dari Natal, saya mualaf lebaran Idul Fitri, terus Imlek juga. Kalau Imlek itu saya schedule-nya ramah tamah dengan teman-teman, makan-makan menjelang Imlek," ujar Angel Lelga di tayangan gosip di YouTube.