JagoDangdut – Ayu Ting Ting masih menunggu proses hukum untuk menangkap pemilik akun @gundik_empang yang selama ini bagikan postingan berupa hujatan ke Ayu dan keluarga.
Belum selesai dengan urusan tersebut, Ayu mendapati adanya haters baru. Buka kolom komentar Instagram, muncul cuitan kejam ditujukan ke Bilqis Khumairah Razak dan ayah sang biduan.
Baca juga: Dalang Hujatan Ayu Ting Ting Terbongkar, Masih Ada dari Kalangan Artis
- Instagram.com/ayutingting92/
Ayu Ting Ting merasa sakit hati mengetahui anak semata wayangnya harus terseret menjadi bahan hujatan haters.
Mendapati laporan soal postingan pada akun @gundik_empang, Ayu langsung ambil tindakan tegas. Pasalnya, Bilqis Khumairah Razak dihina punya mental pengemis.
"Alhamdulillah anak ibu dah pandai nyongong. Keturunan dari emak sama nenek, kakeknya ya nak. Mental pengemisnya sampai tujuh turunan nggak gais. Minta dipanggil bos gais, bos kecil," tertera pada salah satu postingan di akun @gundik_empang.
Umi Kalsum dan Abdul Rozak juga tidak tinggal diam. Meski proses hukum sudah berjalan, mereka menuju Bojonegoro untuk menyambangi kediaman orang tua pelaku.
Hal itu dilakukan agar pelaku bernama, Kartika Damayanti yang masih jadi TKW di Singapura sadar bahwa kelakuannya berimbas pada orang tua yang tidak tahu apa-apa.
Sangat disayangkan, belum kelar urusan dengan haters tersebut, sudah muncul haters baru yang hina anak Ayu Ting Ting hingga bagikan cuitan hoax.
Belum lama ini, Ayu bagikan video Ivan Gunawan yang melakukan aksi mulia. Ia mengutarakan rasa bangga lewat caption postingan. Pada kolom komentar, unggahan tersebut banjir dengan pujian terhadap sosok Igun.
Tapi, sebuah akun bernama @miss_april_kiyuttt89977 jadi sorotan. Lantaran, Ia buat cuitan yang hina Bilqis dengan menyebutnya dajjal.
"Si dajjal Bilqis gedenya bakalan jadi lo*te," tulis haters.
Ditambah lagi dengan hoax soal Abdul Rozak meninggal dunia akibat Covid-19.
"Innalilahi telah meninggal ayah ojak karena virus corona delta," cuitnya lagi.
Mendapati cuitan tersebut, Ivan Gunawan balas dengan kalimat berbunyi ancaman. Ia bela keluarga Ayu yang dihina begitu kejam oleh haters.
"Calon penghuni RUTAN niee," tegas Igun.
Sebagai informasi, jika selama ini memilih diam, Ayu dan keluarga sudah tidak bisa mentolerir cuitan para haters yang berkata seenaknya serta menggiring opini publik.
Sama dengan Umi Kalsum dan Abdul Rozak yang bertekad penjarakan pelaku, Ayu juga dengan tegas menolak untuk berdamai, meski sudah menerima video permintaan maaf pada kasus Kartika Damayanti.
"Kalau saya sih kayaknya akan lanjut terus ke proses hukum. Karena ini biang dari semua dalangnya. Jadi, saya rasa sekali-kali harus dikasih pelajaran lah," kata Ayu Ting Ting dalam tayangan di kanal YouTube, CumiCumi baru-baru ini.
- Instagram.com/ayutingting92/